SKRIPSI

Penulis / NIM
SYAFAIYAH DJ. HALIDA / 442415002
Program Studi
S1 - KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. MARDJAN PAPUTUNGAN, M.Si / 0015026004
Pembimbing 2 / NIDN
Dr NETTY INO ISCHAK, Dra., M.Kes / 0023026803
Abstrak
Syafaiyah Dj. Halida 2020 " Pembuatan Katalis Heterogen CaO Dari Cangkang Kerang Darah (Anadara Granosa) Untuk Reaksi Transesterifikasi Trigliserida Minyak Pangi (Pangium Edule Reinw). "Skripsi Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Drs. Mardjan Paputungan M.Si dan Pembimbing II Dr. Netty Ino Ishak, M.Kes. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik katalis cangkang kerang darah(Anadara Granosa), kualitas minyak pangi (Pangium Edule Reinw) meliputi kadar air, asam lemak bebas, kadar asam, bilangan penyabunan, bilangan iod, dan angka setana, mengetahui konsentrasi terbaik dari rendemen biodiesel minyak pangi serta mengetahui konsentrasi maksimal katalis CaO terhadap pengaruh densitas, viskositas, kadar air, asam lemak bebas, bilangan asam, bilangan iod, bilangan penyabunan, dan angka setana. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah cangkang kerang darah dan buah pangi. Tahapan pembuatan katalis CaO dari cangkang kerang darah menggunakan Furnace pada suhu 1000 derajat Celcius. Karakteristik katalis cangkang kerang darah menggunakan Scanning Eletron Miscroscopy & Energy Dispersive X-ray Spectrosopy (SEM- EDS). Aplikasi katalis CaO digunakan sebagai biodiesel minyak pangi dengan menggunakan reaksi Transesterifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik katalis CaO dari Anadara Granosa berbentuk batang(rod) dan memiliki komposisi unsur Ca 64,96%, O 26,79%, dan CaO 90,90%. Kualitas minyak pangi yang diperoleh memiliki densitas 0,088508 g/mL, viskositas 1590 cP, kadar air 0,2722%, kadar asam lemak bebas 0,090, bilangan penyabunan 257, bilangan iod 1,269, untuk konsentrasi terbaik maksimum pada konsentrasi 2% dengan rendemen biodiesel tertinggi 71,69% dan untuk konsentrasi maksimal katalis CaO diperoleh densitas 885,75 Kg/m3 pada kosentrasi 3%, viskositas 1,266,6 cP pada kosentrasi 3%, kadar air 0,5335% pada konsentrasi 3%, kadar asam lemak bebas 0,038% pada konsentrasi 3%, kadar asam 0,7855 mg-KOH/g pada konsentrasi 3%, bilangan penyabunan 33,6024 mg-KOH/g pada konsentrasi 3%, bilangan iod 1,1645% pada konsentrasi 3% dan angka setana 196, 9496 pada konsentrasi 3%. Kata Kunci : Katalis CaO, Anadara Granosa, Pangium Edule Reinw, biodiesel Pangi.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011