SKRIPSI

Penulis / NIM
FITRIANI GIU / 442417015
Program Studi
S1 - KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr WENY J.A MUSA, M.Si / 0022086611
Pembimbing 2 / NIDN
DRA NURHAYATI BIALANGI, MSi / 0029056204
Abstrak
Fitriani Giu, 442413015. ����Analisis Kandungan Unsur Kalsium (Ca) dan Kalium (K) Serta Pembuatan Pupuk Organik dari Sedimen Danau Limboto ���� Skripsi Program Studi S1- Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo (UNG). Pembimbing I Prof. Dr. Weni J.A. Musa, M.Si dan Pembimbing II Dra. Nurhayati Bialangi, M.Si. Danau limboto merupakan salah satu sumber daya alam di provinsi gorontalo, memiliki berbagai peruntukannya dan terdapat berbagai permasalahan, diantaranya sedimentasi yang menyebabkan pendakangkalan. Solusi terhadap sedimen tersebut adalah dengan penggerukan namun ini bukanlah solusi yang baik karena dapat menyebabkan pencemaran lingkungan maka diperlukan pemikiran tentang pemanfaatan sedimen tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kandungan Kalsium (Ca) dan Kalium (K) pada sedimen menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif. Sampel dari lokasi danau limboto pada ke tiga titik pengambilan sampel yaitu : Titik I (Tengah), Titik II (Kanan) dan Titik III (Kiri) unsur hara yang dianalisis adalah Kalsium (Ca) dan Kalium (K). Analisi kualitatif kalsium menggunakan asam sulfat, kalium menggunakan asam pikrat. Analisis kuantitaif menggunakan Spektofotometer Serapan Atom pada panjang gelombang untuk kalsium 422,7 nm; dan untuk kalium 766,5 nm. Dari hasil penelitian diperoleh kadar sedimen danau limboto pada ke tiga titik adalah : Titik I ; Kalsium (6,73%), Kalium (0,10%), Titik II ; Kalsium (6,16%), Kalium (0,09%) dan Titik III ; Kalsium (5,73%), Kalium (0,08). dari hasil penelitian disimpulkan bahwa kandungan Kalsium dan Kalium dari ke tiga titik mempunyai nilai yang tidak jauh berbeda dimana nilai tertinggi diperoleh pada titik I. Melihat kandungan unsur kalsium dan kalium pada sedimen danau limboto, dengan ini sedimen dapat di manfaatkan sebagai pembuatan pupuk organik. Kata kunci : Danau Limboto, Sedimen, Pupuk Organik Kalsium, Kalium, AAS.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011