SKRIPSI

Penulis / NIM
KARTINI ISMAIL / 442417038
Program Studi
S1 - KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
DRA NURHAYATI BIALANGI, MSi / 0029056204
Pembimbing 2 / NIDN
Dr YUSZDA K SALIMI, S.Si, M.Si / 0023037106
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi senyawa metabolit sekunder dan aktifitas antioksidan ekstrak etil asetat batang Ipomoea pes-caprae. Metode yang digunakan metode ekstraksi dengan 660 gram sampel dimaserasi dengan pelarut metanol menghasilkan ekstrak kental sebanyak 65,82 gram. Ekstrak kentak metanol sebanyak 40 gram dipartisi berturut-turut dengan pelarut n-heksan dan etil asetat, menghasilkan ekstrak kental n-heksan sebanyak 5,54 gram dan ekstrak etil asetat sebanyak 2,48 gram. Uji fitokimia dari ekstrak etil asetat positif flavonoid dan steroid. Ekstrak etil asetat diuji KLT dielusi dengan n-heksan:etil asetat diperoleh eluen terbaik (7:3;5:5). 1,5 gram ekstrak etil asetat dipisahkan dengan kolom menghasilkan 91 fraksi. Dimurnikan diperoleh isolat fraksi 10 sebagai isolat murni hasil kromatografi lapis tipis dengan eluen n-heksan:etil asetat (2:3). Hasil uji fitokimia isolat fraksi 10 positif flavonoid. Dianalisi dengan IR dan UV-Vis. Hasil analisi inframerah menunjukkan adanya gugus OH, CH alifatik, C=O, C=C dan C-C streching . Analisi UV-Vis menghasilkan 2 pincak pada ����¯�¿�½������» 325 nm (pita 1) dan pada ����¯�¿�½������» 256 nm (pita 2) menunjukkan rentan serapan senyawa flavonoid. Uji aktivitas antioksidan menunjukkan hasil ekstrak etil asetat memiliki aktivitas antioksidan tergolong sedang dengan nilai IC50 131,82 ppm. Kata kunci : Antioksidan, Etil Asetat, Isolasi, Ipomoea pes-caprae
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011