SKRIPSI

Penulis / NIM
FALHA / 451407016
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GEOGRAFI
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. ASRI ARBIE, M.Si / 0017046302
Pembimbing 2 / NIDN
RAGHEL YUNGINGER, S.Pd, M.Si / 0026107704
Abstrak
ABSTRAK Falha s awad. 2012. Pengaruh model pembelajaran Inquri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi topik lingkungan hidup. Pembimbing I Drs. Asri Arbie M.Si dan pembimbing II Raghel Yunginger S.Pd, M.Si Penelitian ini merupakan penelitian studi eksperimen yang dilaksanakan di SMA Prasetya Gorontalo. Penelitian ini mengkaji tentang penggunaan model pembelajaran inquiri, yang melibatkan kelas eksperimen dan kelas kontrol, Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan model pembelajaran Inquiri dengan kelas yang menggunakan pengajaran langsung. Seluruh siswa kelas XI SMA prasetya Gorontalo menjadi populasi penelitian ini dan diambil 2 kelas sebagai sampel, yang penarikan sampelnya menggunakan teknik cluster random sampling. Pada kedua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol diberikan tes sebanyak dua kali, yaitu tes awal dan tes akhir. Secara statistik data rata-rata skor kemajuan belajar peserta didik pada kelas eksperimen dan kelas kontrol di uji perbedaanya dengan menggunakan tehnik statistik parametrik. Berdasarkan kriteria pengujian yang digunakan diperoleh bahwa terdapat perbedaan yang berarti pada hasil belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Berdasarkan kriteria pengujian hipotesis maka diperoleh Fhitung sebesar 40, sedangkan Ftabel diperoleh sebesar 4,08 yang berarti menerima hipotesis alternativ (H1 diterima). Dengan demikian terdapat perbedaan yang berarti pada hasil belajar siswa antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dengan demikian skor kemajuan rata-rata antara kelas eksperimen yang menggunakan model pembelajaran Inquiri dan kelas kontrol berturut-turut 25,69 dan 20,56, diperoleh selisih perbedaan hasil belajar sebesar 5,13. Hal ini menunjukan terdapat perbedaan siswa hasil belajar pada kelas eksperimen menggunakan model Inquiri dengan hasil belajar siswa yang menggunakan pengajaran langsung. Kata kunci: Model pembelajaran Inquiri, hasil belajar, pengajaran langsung
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011