Penulis / NIM
HENDRAWAN / 451408039
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GEOGRAFI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. YOSEPH PARAMATA, M. Pd / 0015086106
Pembimbing 2 / NIDN
SUPARTIN, M.Pd / 0012047605
Abstrak
Hendrawan. 2016. Pengaruh Integrasi Pembelajaran Student Teams Achievement Divisions (STAD) dan Mind Mapping Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Konsep Pembentukan Bumi di SMA Negeri 10 Gorontalo Utara. Jurusan Ilmu dan Teknologi Kebumian Program Studi Pendidikan Geografi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I : Prof. Dr. H.Yoseph Paramata, M.Pd dan Pembimbing II : Supartin, M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan Pembelajaran Student Teams Achievement Divisions (STAD) dan Mind Mapping dengan kelas yang menggunakan Pembelajaran Mind Mapping pada materi pembentukan bumi. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 10 Gorontalo Utara dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X2 dengan jumlah siswa 29 sebagai kelas eksperimen dan kelas X1 dengan jumlah siswa 31 sebagai kelas kontrol. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Posttest Only Control Design. Pengumpulan data yang digunakan dengan menggunakan instrument tes. Instrumen penelitian berupa tes esay sebanyak 8 butir soal. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan membuat daftar hasil tes siswa pada kedua kelompok tersebut. Selanjutnya dilakukan pengujian normalitas data dengan menggunakan uji liliefors. Hasil dari pengujian tersebut adalah Lhitung < Ltabel yaitu untuk kelas eksperimen sebesar 0,110 < 0,173 dan untuk kelas kontrol sebesar 0,115 < 0,159. Dengan demikian rata-rata skor hasil belajar siswa terdistribusi secara normal. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t menunjukkan bahwa thitung > ttabel yaitu 5,105 > 1,68. Hal ini berarti bahwa terdapat perbedaan antara hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan pembelajaran Student Team Achievement Divisions (STAD) dan Mind Mapping dengan kelas yang menggunakan pembelajaran Mind Mapping.
Kata Kunci : Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD), Pembelajaran Mind Mapping, dan Konsep Pembentukan Bumi.
Download berkas