Penulis / NIM
NURNOVITA R. MANI / 451408094
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GEOGRAFI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. YOSEPH PARAMATA, M. Pd / 0015086106
Pembimbing 2 / NIDN
AHMAD ZAINURI, S.Pd, MT / 0021077302
Abstrak
ABSTRAK
Nurnovita R. Mani. 2012. Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe question student have pada mata pelajaran geografi. Skripsi. Program Studi S1 Pendidikan Geografi. Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing : 1) Prof. Dr. Yoseph Paramata M.Pd, dan 2) Ahmad Zainuri S.pd, M.T.
Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe question student have pada mata pelajaran geografi terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini melibatkan kelompok perlakuan (X-3) dan kelompok kontrol (X-4). Penelitian ini ditujukan untuk melihat apakah ada perbedaan antara hasil belajar siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe question student have dengan siswa yang dibelajarkan dengan tanpa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe question student have. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh kelas X di SMA Negeri 1 Telaga. Instrument penelitian menggunakan tes. Tes tersebut dilaksanakan pada siswa yang ada dikelompok perlakuan dan juga pada kelompok kontrol. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan membuat daftar hasil tes siswa pada kedua kelompok tersebut. Selanjutnya diuji normalitasnya dengan menggunakan analisis statistik Chi- Kuadrat. Hasilnya adalah bahwa nilai ?2hitung ttabel yaitu 4,637 ? 2,0085 dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan antara hasil belajar siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe question student have dengan siswa yang dibelajarkan dengan tanpa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe question student have
Kata kunci : Question Student Have dan Hasil Belajar
Download berkas