Penulis / NIM
ROSALINA ABDULLAH / 451411009
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GEOGRAFI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr FITRYANE LIHAWA, M.Si / 0009126902
Pembimbing 2 / NIDN
NOVA ELYSIA NTOBUO, S.Pd, M.Pd / 0021038106
Abstrak
ABSTRAK
Rosalina Abdullah. 2015. Pengembangan media komik pada mata pelajaran geografi SMA/MA kelas X materi pedosfer. Skripsi. Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Ilmu Dan Teknologi Kebumian, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dr. Fitryane Lihawa, M.Si, dan Pembimbing II, Nova E. Ntobuo, M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media pembelajaran yang layak dan efektif digunakan dalam pembelajaran yaitu berupa komik. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (Research And Development) 4D yakni Define (Analisis Kebutuhan),Design (Perancangan Produk), Development (Validasi dan Uji Coba Produk) dan Disemination(Belum Dilakukan Dalam Penelitian Ini). Data yang dianalisis adalah data validasi produk oleh ahli serta data uji coba produk yaitu data respon minat dan motivasi siswa dalam menggunakan komik. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriftif kuantitatif dengan menggunakan perhitungan sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian komik oleh ahli masuk pada kriteria sangat layak dengan rata-rata persentase sebesar 88,55%. Pada uji coba terbatas diperoleh hasil persentase dengan nilai tertinggi pada kualifikasi baik (B) yakni 57,9% untuk minat dan 63,2% untuk motivasi. Sedangkan uji coba general memperoleh hasil persentase dengan nilai tertinggi pada kualifikasi sangat baik (SB) untuk minat dan motivasi yaitu 65,4%.Berdasarkan hasil tersebut dengan demikian disimpulkan bahwa media pembelajaran dalam bentuk komik yang diberi judul "Mengenal Lapisan Tanah" layak dan efektif digunakan untuk pembelajaran geografi SMA/MA kelas X pada materi Pedosfer.
Kata Kunci : Pengembangan, media, pembelajaran, geografi, komik.
Download berkas