SKRIPSI

Penulis / NIM
TRI YULIANTI HARUN / 451411102
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GEOGRAFI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. NAWIR N. SUNE, M.Si / 0001116308
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUNARTY SULY ERAKU, S.Pd, M.Pd / 0003097003
Abstrak
ABSTRAK TRI YULIANTI HARUN, 2015. Hubungan antara kemandirian belajar dengan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas XI IPS Di SMA Negeri 1 Dungaliyo. Skripsi, Jurusan Ilmu dan Teknologi Kebumian, program studi Pendidikan Geografi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing (1) Dr. Nawir Sune, M.Si, (2) Dr. Sunarti S.Eraku, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara kemandirian belajar dengan hasil belajar siswa SMA Negeri 1 Dungaliyo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode korelasional. Pengambilan sampel menggunakan sampel populasi yaitu jumlah sampel sebesar 100% dari total populasi siswa di kelas XI IPS sebanyak 60 orang. Data variabel X (kemandirian belajar) diperoleh berdasarkan angket (kuesioner), sedangkan untuk variabel Y (hasil belajar) berdasarkan tes hasil belajar geografi. Dari koefisien korelasi product moment sebesar 0,7488 dan menghasilkan koefisien determinasi 56,07%. Ini menunjukkan bahwa kemandirian belajar sebesar 56,07% dapat menentukan hasil belajar siswa sedangkan sisanya 49,33 dapat dipengaruhi oleh faktor lain seperti motivasi, sarana dan prasarana, disiplin lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat, guru, dan lainnya. Kata kunci : kemandirian belajar, hasil belajar
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011