SKRIPSI

Penulis / NIM
ROHANDI S AKUBA / 511408061
Program Studi
S1 - TEKNIK SIPIL
Pembimbing 1 / NIDN
Ir. Hi. FAKIH HUSNAN, M.T. / 0030116505
Pembimbing 2 / NIDN
FRICE LAHMUDIN DESEI, ST., M.Sc / 0003097303
Abstrak
INTISARI Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pemakaian aditif wetfix-be pada campuran AC-BC serta melakukan perbandingan pada campuran yang tidak menggunakan aditif wetfix-be. Penelitian ini menggunakan bahan aditif wetfix-be yang akan diuji sebagai bahan tambah untuk campuran Asphalt Concrete Binder Course (AC-BC) serta melakukan teknik analisis data Marshall Test menurut standar metode Bina marga dengan penelitian eksperimental murni. Aspal yang digunakan adalah AC 60/70 produksi Pertamina dan agregat dari stone crusher produksi PT. Jaya Karya Utama, menggunakan variasi kadar aspal 4,5%, 5%, 5,5%, 6% dan 6,5%, tiap variasi kadar aspal dibuat 5 benda uji, dan mendapatkan kadar aspal optimum (KAO) 6,25%, digunakan variasi bahan tambah aditif wetfix-be 0,3%. Kemudian seluruh benda uji dilakukan pemeriksaan sifat-sifat Marshall. Penelitian ini menghasilkan setiap penambahan aditif wetfix-be pada campuran AC-BC telah mengalami peningkatan pada karakteristik Marshall. Jika ditinjau dari karakteristik Marshall, terlihat jelas perbedaan pada campuran yang menggunakan aditif. Perbandingan campuran yang tanpa menggunakan aditif dan yang menggunakan aditif wetfix-be dengan variasi bahan aditif 0,3% pada KAO, mempunyai efek pada nilai density meningkat dari 2,268 gr/cm³ menjadi 2,269 gr/cm³, nilai stability meningkat dari 1857,357 kg menjadi 1980,609 kg, nilai Flow meningkat dari 3,450% menjadi 3,634%, nilai VFB meningkat dari 77,762% menjadi 79,460%, nilai Marshall Quotient meningkat dari 527,808 kg/mm menjadi 534,335 kg/mm . Namun pada nilai VIM dan VMA mengalami penurunan yaitu VIM dari 3,899% menjadi 3,595%, nilai VMA dari 15,082% menjadi 15,046%. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari pengujian Marshall semuanya memenuhi Spesifikasi Umum Bina Marga 2010. Kata kunci : Wetfix-Be, Asphalt Concrete Binder Course, Spesifikasi Umum Bina Marga 2010
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011