SKRIPSI

Penulis / NIM
MOHAMAD EKA PUTRA ALINTI / 511410016
Program Studi
S1 - TEKNIK SIPIL
Pembimbing 1 / NIDN
ARYATI ALITU, S.T., M.T. / 0007046907
Pembimbing 2 / NIDN
Ir. H. BARRY YUSUF LABDUL, M.T. / 0023096502
Abstrak
IDENTIFIKASI POTENSI AIR TANAH SEBAGAI SUMBER AIR BAKU DI DESA ALATA KARYA Mohamad Eka Putra Alinti1), Aryati Alitu2), Barry Y. Labdul3) 1Mahasiswa Teknik Sipil, Universitas Negeri Gorontalo. 2Dosen pengajar Program Studi Teknik Sipil, Universitas Negeri Gorontalo. 3Dosen pengajar Program Studi Teknik Sipil, Universitas Negeri Gorontalo. ABSTRAK Air tanah adalah air yang terdapat dalam lapisan tanah atau batuan di bawah permukaan tanah. Pemanfaatan air tanah telah menimbulkan dampak negatif berupa penurunan kuantitas dan kualitas sumber daya tersebut serta lingkungan sekitarnya. Untuk itu perlu diketahui identifikasi potensi air tanah sebagai sumber air baku di Desa Alata Karya. Penelitian ini menggunakan alat Geolistrik. Geolistrik biasanya digunakan untuk menyelidiki lapisan bawah permukaan dangkal berdasarkan tingkat resistivitas batuannya dengan air tanah yang menempati rongga-rongga dalam lapisan geologi (tanah). Survei ini dapat memetakan potensi air tanah baik secara vertikal maupun horizontal. Survei geolistrik vertikal (sounding) dimaksudkan untuk menduga ketebalan lapisan yang mengandung air-tanah atau aquifer. Sementara itu, untuk mengentahui volume akuifer maka dapat dihitung kebutuhan air baku untuk pemanfaatan air baku di Desa Alata Karya. Hasil penelitian menunjukan, bahwa secara geologi, batuan di lokasi penelitian didominasi oleh dua endapan yaitu endapan vulkanik dan endapan pantai. Hasil pendugaan dengan geolistrik yang dikorelasikan bahwa sebagian besar batuan di titik lintasan geolistrik merupakan akuifer (batu pasir) dengan mempunyai ketebalan 33,9 m. Yaitu nilai resistivitas (di atas dari 200 ©m). Hasil interpretasi pendugaan geologi menunjukan jenis akuifer tersebut adalah akuifer tertekan. Maka volume air tanah mencapai sekitar 17.719.823.550 m3. Hasil analisis kebutuhan air untuk pemanfaatan air baku dalam rencana 20 tahun ke depan mencapai 30.616 Liter/tahun dengan jumlah penduduk 1398 jiwa. Kata Kunci: Geolistrik, air tanah Daftar Pustaka: 15 buah (1984-2016)
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011