Penulis / NIM
VIVI PRATIWI DANGKUA / 511412031
Program Studi
S1 - TEKNIK SIPIL
Pembimbing 1 / NIDN
FRICE LAHMUDIN DESEI, ST., M.Sc / 0003097303
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. AYUDDIN, S.T., M.T. / 0030057706
Abstrak
Adanya peningkatan volume lalulintas pada ruas jalan Pulubala, Provinsi Gorontalo dari tahun ke tahun mengakibatkan menurunnya kemampuan jalan untk menerima beban di atasnya. Hal ini dapat dilihat dari adanya beberapa kerusakan seperti retak-retak ataupun aus pada jalan tersebut, sehingga tingkat pelayanan dan kenyamanan bagi pemakai jalan menjadi menurun. penelitian ini dilakukan di ruas jalan Kecamatan Pulubala, Provinsi Gorontalo. Ruas jalan Pulubala, dikategorikan jalan yang sangat ramai lalulintasnya, karena jalan tersebut merupakan jaringan jalan nasional yang menghubungkan antara provinsi Gorontalo dan Provinsi Sulawesi Tengah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi dan jenis kerusakan existing jalan serta menganalisa kondisi kinerja kerusakan jalan berdasarkan metode PCI di Kecamatan Pulubala, Provinsi Gorontalo. Hasil analisis yang didapatkan adalah terdapat 9 jenis kerusakan yang ada pada ruas jalan Pulubala yaitu, retak sudut (corner crack), retak linier (linear crack), tambalan (patching), scaling, patahan (faulting), pelat terbagi (divided slb), retak susut (shrinkage cracks), kerusakan penutup sambungan (joint seal damaged) dan gompal (spalling). Masing-masing nilai Pavement Condition Index untuk segmen 1 adalah 62,3% termasuk daam kategori baik (good), untuk segmen dua nilainya sebesar 41,22% termasuk dalam kategori sedang (fair), dan untuk segmen 3 nilainya sebesar 67,94% termasuk dalam kategori baik (good)
Kata kunci : Perkerasan Jalan, Kerusakan Jalan, PCI
Download berkas