SKRIPSI

Penulis / NIM
RISKI NALDI KASIM / 511413026
Program Studi
S1 - TEKNIK SIPIL
Pembimbing 1 / NIDN
Ir. H. BARRY YUSUF LABDUL, M.T. / 0023096502
Pembimbing 2 / NIDN
ARYATI ALITU, S.T., M.T. / 0007046907
Abstrak
ABSTRAK Riski Naldi Kasim, 2020. Kajian Pola Intensitas Curah Hujan Pos Alale. Skripsi, Program Studi S1 Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Ir. Barry Labdul, M.T. dan Pembimbing 2 Aryati Alitu, S.T., M.T. Tujuan Penelitian untuk: 1) menganalisis dan menentukan besarnya intensitas hujan pada setiap durasi hujan (menit dan jam) tertentu untuk setiap periode ulang kejadian hujan tertentu (tahun); 2) menganalisis metode formulasi intensitas hujan yang paling sesuai untuk data dari Pos Hujan Alale. Dalam penelitian ini analisis intensitas curah hujan dilakukan berdasarkan data curah hujan harian menggunakan metode Talbot, Sherman dan Ishiguro, selanjutnya dilakukan perbandingan metode-metode intensitas curah hujan dan ditentukan formulasi terbaik menggunakan analisis korelasi dan deviasi standar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Intensitas curah hujan pada durasi tertentu untuk kejadian ulang tertentu memiliki nilai yang bervariasi. Semakin singkat durasi hujan, maka intensitas hujannya semakin besar. Semakin lama kala ulang, intensitas hujannya semakin besar pula. 2) Berdasarkan nilai korelasi, metode yang paling sesuai untuk perhitungan intensitas hujan dari data hujan pencatatan Pos Hujan Alale adalah Metode Sherman, karena metode ini memiliki nilai korelasi bernilai 1. Sedangkan berdasarkan nilai deviasi standar, metode yang paling sesuai untuk perhitungan intensitas hujan dari data hujan pencatatan Pos Hujan Alale adalah Metode Talbot. Metode ini memiliki nilai deviasi standar yang lebih kecil yaitu 45,519. Kata kunci: Hujan, Statistik, Distribusi data, Intensitas curah hujan, Probabilitas
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011