SKRIPSI

Penulis / NIM
IDRAK MAMU / 511414010
Program Studi
S1 - TEKNIK SIPIL
Pembimbing 1 / NIDN
YULIYANTY KADIR, S.T., M.T. / 0030047202
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. INDRIATI MARTHA PATUTI, S.T., M.Eng. / 0013036904
Abstrak
Idrak Mamu. 2020. Evaluasi Kinerja Simpang Bersinyal dengan Metode PKJI Jalan J. A. Katili-Jalan Tondano-Jalan Madura. Skripsi, Program Studi S1 Teknik Sipil, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1: Yuliyanti Kadir, S.T., M.T. dan Pembimbing 2: Dr. Indriati Martha Patuti, S.T., M. Eng. Persimpangan atau pertemuan jalan adalah titik temu antara dua jalan atau lebih yang memberikan pengaruh bagi kelancaran arus lalulintas pada kendaraan. Oleh karena itu untuk menunjang kinerja pada suatu simpang maka simpang tersebut digunakan sinyal alat pemberi isyarat lalulintas (APILL). Tujuan penelitian ini yaitu menganalisis kinerja suatu simpang pada kondisi eksisting. Lokasi penelitian ini dilakukan di simpang BRI Andalas Jalan J. A. Katili, Jalan Tondano, dan Jalan Madura. Analisis dilakukan dengan menggunakan metode Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia (PKJI 2014). Data primer yang diambil dari hasil survei langsung seperti geometrik simpang, volume arus lalulintas, dan waktu siklus sinyal pada simpang, sedangkan data sekunder diperoleh dari peta lokasi penelitian dan data jumlah penduduk yang diperoleh dari instansi badan pusat statistik. Kinerja pada persimpangan BRI Andalas kondisi eksisting, jam puncak pagi rata-rata 561 skr/jam, panjang antrian 26 m, tundaan simpang rata-rata 18,91 det/skr, dan tingkat pelayanan C. Pada jam puncak sore meliputi kapasitas rata-rata 588 skr/jam, panjang antrian 29 m, tundaan simpang rata-rata 20,67 det/skr, dan tingkat pelayanan C. Dengan kondisi tersebut maka perlu dilakukan perbaikan kinerja simpang. Untuk kinerja pada persimpanan BRI Andalas 5 tahun kedepan pada jam puncak sore meliputi kapasitas rata-rata 636 skr/jam, panjang antrian 40 m, tundaan simpang rata-rata 25,65 det/skr dan tingkat pelayanan D. dengan kondisi tersebut maka perlu dilakukan perbaikan kinerja simpang. Kata Kunci: Kinerja Simpang, Tingkat Pelayanan, PKJI 2014
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011