Penulis / NIM
EKO RULI NAPTALI / 521410013
Program Studi
S1 - TEKNIK ELEKTRO
Pembimbing 1 / NIDN
RAHMAT DEDDY RIANTO DAKO, ST., M.Eng / 0027017803
Pembimbing 2 / NIDN
SYAHRIR ABDUSSAMAD, ST, MT / 0024067502
Abstrak
INTISARI
Eko Ruli Naptali. 2017, Telepon seluler merupakan salah satu hasil dari perkembangan teknologi komunikasi. Ada beberapa fungsi komunikasi yang dapat digunakan antara lain telepon, video call, SMS, MMS, chatting, internet, dan lain-lain. Di antaranya layanan komunikasi tersebut, SMS tidak menjamin integritas dan keamanan pesan yang akan disampaikan. Agar isi pesan hanya dapat dibaca maknanya oleh pengirim dan penerima, maka isi pesan sebelum dikirim melalui SMS harus dienkripsi terlebih dahulu dengan algoritma kriptografi Vigenere Cipher. Pembimbing I Rahmat Deddy R. Dako, ST, M.Eng, Pembimbing II Syahrir Abdussamad, ST., MT.
Pembuatan aplikasi ini dinamakan SMS-Cripto dengan menyesuaikan aplikasi standar SMS Android. Metode penelitian yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah Model Sekuensial Linear/Waterfall dengan beberapa tahapan yaitu : Tahap Analisis, Tahap Desain, Tahap Pengkodean, Tahap Pengujian dan Tahap Pemeliharaan.
Aplikasi ini berkontribusi pada bidang keilmuan yaitu dengan memanfaatkan teknologi Android. Aplikasi ini dapat melatih pengguna untuk mengamankan isi pesan karena aplikasi ini mampu mengenkripsi isi pesan pada SMS standar Android. Dengan adanya sistem keamanan SMS-Cripto, isi pesan yang bersifat personal atau rahasia dapat tersampaikan secara aman.
Kata kunci: Enkripsi, Kriptografi, Vigenere Cipher, SMS-Cripto, Android, 2017.
Daftar Pustaka : 18 (Referensi 1999-2017).
Download berkas