SKRIPSI

Penulis / NIM
INKA YULIANINGSI AHMAD / 531310004
Program Studi
D3 - MANAJEMEN INFORMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
TAJUDDIN ABDILLAH, S.Kom., M.Cs / 0008127805
Pembimbing 2 / NIDN
MOHAMMAD HIDAYAT KONIYO, ST., M.Kom. / 0016047303
Abstrak
Inka Yulianingsi Ahmad. Sistem Informasi Pengolahan Data pada Klub Novel Ringan Indonesia, Tugas Akhir Program Studi Manajemen Informatika Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo. Novel Ringan adalah evolusi dari majalah roman picisan Jepang (pulp magazine). Untuk menarik minat pembaca, mulai tahun 1970-an, majalah jenis ini mulai menyisipkan ilustrasi ke dalam cerita. Narasi berkembang menyesuaikan minat generasi baru dan pada akhirnya penuh dengan ilustrasi dengan gaya modern. Serial yang sukses kemudian dicetak dalam bentuk buku. Di Indonesia, penerjemah novel-novel ringan Jepang ke Bahasa Indonesia, masih jarang karena masih kurangnya permintaan tentang novel ringan tersebut. Makanya di Indonesia sangat jarang ditemukan Novel Ringan terjemahan maupun novel ringan buatan anak Indonesia. Klub Novel Ringan adalah grup di salah satu media sosial yang merupakan tempat berkumpulnya penulis ataupun penggemar Novel Ringan. Klub Novel Ringan sendiri memiliki visi dan misi untuk lebih mengenalkan Novel Ringan kepada masyarakat Indonesia dan menjadi wadah untuk penulis-penulis Novel Ringan. Penelitian ini dilakukan karena masih terbatasnya fasilitas yang ada pada sistem sebelumnya sehingga membuat anggota Klub Novel Ringan masih sedikit sulit dalam mempublikasikan hasil karya mereka terutama dalam mengunggah gambar. Selain itu juga belum teraturnya hasil karya anggota dalam hal update cerita. Penelitian ini menggunakan beberapa metode yakni observasi pada Sistem sebelumnya, dan melakukan wawancara dengan beberapa anggota Klub Novel Ringan. Berangkat dari observasi dan wawancara inilah maka dirancanglah Sistem Informasi pengolahan Data pada Klub Novel Ringan Indonesia. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah anggota dapat mempublikasikan hasil karya mereka dengan tambahan fasilitas unggah gambar, dan dapat mengetahui update cerita di Klub Novel Ringan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011