SKRIPSI

Penulis / NIM
ABUBAKAR SIDDIK HATALA / 531414021
Program Studi
S1 - SISTEM INFORMASI
Pembimbing 1 / NIDN
ROVIANA H DAI, S.Kom, MT / 0030018301
Pembimbing 2 / NIDN
LILLYAN HADJARATIE, S.Kom., M.Si / 0017048001
Abstrak
Akreditasi menjadi aset penting bagi program studi dan perguruan tinggi sebagai tolak ukur penilaian kualitas mutu. Pihak yang bertanggung jawab dalam melakukan penjaminan mutu akreditasi tersebut adalah Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi atau disingkat BAN-PT. Dalam melakukan akreditasi program studi, BAN-PT membutuhkan instrumen berisi informasi mengenai kinerja program studi pada suatu perguruan tinggi, salah satunya adalah instrumen Laporan Kinerja Program Studi. Akan tetapi, dalam pengumpulan data kinerja tersebut, program studi jurusan Teknik Informatika Universitas Negeri Gorontalo masih mengalami kesulitan karena datanya belum terkelola dengan baik. Tidak adanya sarana penyimpanan data terpadu membuat tim penyusun borang kewalahan karena harus melakukan pengumpulan dan merekap data yang dihimpun dari berbagai sumber. Kondisi inilah yang menjadi permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini. Penelitian ini diangkat dengan tujuan untuk membuat sistem informasi kinerja program studi di jurusan Teknik Informatika UNG, guna menghimpun seluruh data yang dibutuhkan ke dalam satu wadah setiap tahun akademik, agar memudahkan saat penyusunan borang akreditasi. Metode penelitian yang digunakan adalah prototype. Hasil dari penelitian ini berupa sistem informasi kinerja program studi dengan mengacu pada instrumen LKPS borang akreditasi.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011