SKRIPSI

Penulis / NIM
YULIANI ANGGITA / 532413046
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN TEKNOLOGI INFORMASI
Pembimbing 1 / NIDN
MUKHLISULFATIH LATIEF, S.Kom., MT / 0010127701
Pembimbing 2 / NIDN
MANDA ROHANDI, S.Kom, M.Kom / 0014058301
Abstrak
Yuliani Anggita. Nim 532413046. Peningkatan Minat Belajar Siswa Menggunakan Animasi Multimedia Pada Mata Pelajaran Perakitan Komputer Dengan Pendekatan Conextual Teaching And Learning (CTL). SKRIPSI. Prodi Pendidikan Teknologi Informasi. Jurusan Teknik Informatika. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Gorontalo. 2018. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan minat belajar siswa pada mata pelajaran perakitan komputer kelas X TKJ semester genap (2). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan post test " only control group desain dengan pendekatan Contextual Teacing and Learning (CTL). Objek pada penelitian ini adalah siswa di SMK Negeri 1 Limboto. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, tes, dan pembagian kuesioner. Sedangkan teknik pengolahan data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan menghitung perolehan angket dan hasil belajar. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Hasil validasi tingkat kelayakan media sebesar 74,44%, yang berarti media tersebut layak digunakan sebagai media pembelajaran karena telah memenuhi batas minimal kelayakan media yaitu sebesar 59,99%. (2) Hasil pengolahan data menunjukan peningkatan hasil belajar siswa setelah menggunakan media pembelajaran, hal ini ditunjukan dari presentasi siswa yang lulus tes sebesar 57,69% pada pre test menjadi 76%. Pada post test. Sedangkan hasil pengolahan kuesioner minat belajar siswa menunjukan angka peningkatan yang sebelumnya sebesar 59,19% pada kelas kontrol menjadi 71,08 pada kelas eksperimen. Kata kunci : media pembelajaran, perakitan komputer, CTL, minat belajar.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011