SKRIPSI

Penulis / NIM
BRAYEN WANGANIA / 532417043
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN TEKNOLOGI INFORMASI
Pembimbing 1 / NIDN
MUKHLISULFATIH LATIEF, S.Kom., MT / 0010127701
Pembimbing 2 / NIDN
ARIP MULYANTO, M.Kom / 0023037603
Abstrak
BRAYEN WANGANIA, pengembangan media pembelajaran interaktif pada mata pelajaran teknologi layanan jaringan kelas XI Tkj di SMK Negeri 1 Lolak (Dibimbing oleh pembimbing 1 Mukhlisulfatih Latief, S.Kom., MT dan pembimbing 2 Arip Mulyanto, M.Kom). Proses pembelajaran yang berlangsung guru memberikan materi pembelajaran dalam bentuk modul maupun presentasi dalam bentuk power point namun sebagian besar hanya dalam bentuk teks yang kurang menarik dan interaktif sehingga siswa cepat merasa bosan, selanjutnya proses pembelajaran berlangsung kurang optimal karena sebagian materi komunikasi data membutuhkan kegiatan praktek namun, tidak didukung media pembelajaran yang sesuai. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif pada mata pelajaran Teknologi Layanan Jaringan untuk siswa kelas XI TKJ di SMK Negeri 1 Lolak. Metode penelitian adalah penelitian dan pengembangan model Hannafin dan Peck. Hasil penelitian melalui uji kelayakan media pembelajaran oleh dua ahli materi yaitu guru mata pelajaran Teknologi Layanan Jaringan diperoleh rata-rata presentase kelayakan sebesar 87,4% dengan kategori sangat layak. Dan hasil pengujian kelayakan media pembelajaran oleh dua ahli media dari pihak TVRI Gorontalo diperoleh presentase rata-rata 95,4% dengan kategori sangat layak. Serta hasil penilaian tanggapan siswa (respon siswa) terhadap media pembelajaran dalam uji coba dengan 20 orang siswa diperoleh presentase rata-rata 86,9% yang masuk dalam kategori sangat baik. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif pada mata pelajaran Teknologi Layanan Jaringan yang dikembangkan di SMK Negeri 1 Lolak layak digunakan dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: Media pembelajaran; Teknologi Layanan Jaringan; penelitian dan pengembangan (R&D) model Hannafin dan Peck
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011