SKRIPSI

Penulis / NIM
NOVAL OSKAR TUNA / 532417058
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN TEKNOLOGI INFORMASI
Pembimbing 1 / NIDN
MUKHLISULFATIH LATIEF, S.Kom., MT / 0010127701
Pembimbing 2 / NIDN
SITTI SUHADA, S.Kom., MT / 0028057802
Abstrak
proses pembelajaran pada mata pelajaran Administrasi Infrastruktur Jaringan khususnya materi Routing, dimana pada saat proses pembelajaran berlangsung guru menggunakan metode ceramah dan tanya jawab dalam pembelajaran. Hal ini mengakibatkan hanya beberapa orang siswa yang paham dengan teori yang dijelaskan oleh guru, sehingga membuat siswa yang lain merasa bosan dengan pembelajaran yang sedang berlangsung. Berdasarkan berbagai alasan yang telah dijelaskan, maka peneliti akan merancang sebuah media pembelajaran interaktif yang dapat digunakan oleh guru maupun siswa, sebagai alat bantu pembelajaran pada mata pelajaran Administrasi Infrastruktur Jaringan khususnya materi Routing. Dengan adanya media pembelajaran ini diharapkan bisa menyelesaikan masalah yang ada. Metode penelitian adalah Penelitian dan Pengembangan (R&D) model MDLC. Hasil penelitian melalui pengujian kelayakan media pembelajaran interaktif berbasis web oleh dua orang ahli materi diperoleh persentase kelayakan kelayaan sebesar 87% dengan kategori sangat layak. Dan hasil pengujian kelayakan media oleh dua orang ahli media masing-masing memperoleh persentase kelayakan sebesar 82% yang dapat dikatakan ����¯�¿�½�..."sangat layak����¯�¿�½���. Sedangkan untuk hasil uji coba pengguna yang dilakukan pada 25 orang siswa mengenai tanggapan siswa terhadap media pembelajaran mendapatkan skor rata-rata sebesar 90% dengan kategori sangat layak. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis web pada mata pelajaran Administrasi Infrastruktur Jaringan yang dikembangkan layak digunakan di SMK Negeri 4 Gorontalo dalam proses pembelajaran. Kata kunci: media pembelajaran; web; administrasi infrastruktur jaringan; penelitian dan pengembangan (R&D) MDLC
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011