SKRIPSI

Penulis / NIM
I WAYAN SUJANA / 544409013
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SENI RUPA
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. SULEMAN DANGKUA, M.Hum / 0009126209
Pembimbing 2 / NIDN
HASDIANA, S.Pd., M.Sn / 0021057803
Abstrak
ABSTRAK I Wayan Sujana, 2014. " Profil Kerajinan Pot Bunga Ma Kota Jaya Dikelurahan Tomulabuta'o Kecamatan Dungingi Kota Gorontalo". Skripsi, S1 Pendidikan Teknik Kriya, Jurusan Teknik Kriya, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I ) Drs. Suleman Dangkua, M.Hum. dan pembimbing 2 ) Hasdiana S.Pd, M.Sn. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi yang akurat tentang Profil Kerajinan Pot Bunga Ma Kota Jaya Di kelurahan Tomulabuta'o Kecamatan Dugingi Kota Gorontalo. Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk memperkaya wawasan dan pengetahuan tentang industri kerajinan, khususnya kerajinan pot bunga di kota Gorontalo. Penelitian ini mengunakan pendekatan kualitatif dengan format studi kasus yang menghasilkan data bersifat deskriptif. Subjek penelitian ini adalah usaha Ma Kota Jaya, dengan objek penelitian adalah profil kerajinan usaha Ma Kota Jaya. data dikumpulkan menggunakan observasi, wawancara, dan kepustakaan. Data-data dianalisis dengan cara reduksi data, display data, verifikasi atau penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil analisis penelitian ditemukan bahwa profil Usaha Ma Kota Jaya terdiri dari: 1) sejarah berdirinya usaha; 2) pembuatan cetakan untuk pot bunga; 3) pembuatan pot bunga dengan mencetak; 4) bentuk dan ukuran produk yang dihasilkan; serta 5) pemasaran hasil produk pot bunga usaha Ma Kota Jaya Kelurahan Tomulabutao Kecamatan Dungingi Kota Gorontalo. Kata Kunci : Profil, Kerajinan, Pot Bunga.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011