SKRIPSI

Penulis / NIM
MUKSIN SULEMAN / 562413014
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN TEKNIK MESIN
Pembimbing 1 / NIDN
IDHAM HALID LAHAY, ST., M.Sc / 0022107405
Pembimbing 2 / NIDN
RAHMAT DEDDY RIANTO DAKO, ST., M.Eng / 0027017803
Abstrak
ABSTRAK Muksin Suleman, 2020. Pengembangan Media Pembelajaran Teknik Pemesinan Bubut dengan Menggunakan AdobeFlash CS5 di SMKN 3 Gorontalo. Sarjana Skripsi. S1 Pendidikan Teknik Mesin Jurusan Teknik Industri. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I: Idham Halid Lahay, ST, M.Sc, IPM Pembimbing II: Rahmat D.R. Dako, ST, M.Eng Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk (1) Mengembangkan media pembelajaran pada mata pelajaran pemesinan bubut dengan menggunakan AdobeFlash CS5 di SMKN 3 Gorontalo, (2) Mengetahui kelayakan media pembelajaran teknik pemesinan bubut dengan menggunakan AdobeFlash CS5 di SMK N Gorontalo Penelitian ini dilakukan merupakan jenis penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D) metode ini bertujuan untuk menghasilkan produk dan menguji kelayakan produk. Penelitian ini dilakukan di SMKN 3 Gorontalo. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu angket. Hasil penelitian dan pengembangan: (1) Prosdur penilitian ini diadaptasi dari langkah-langkah penelitian dan pengembangan ADDIE (Analysis, desigm, development, implementation dan evaluation). Tahap analysis meliputi studi lapangan dan studi literatur. Tahap design melitputi pembuatan flowchart dan storyboard. Tahap development meliputi pembuatan produk media pembelajaran teknik pemesinan bubut, validasi ahli materi, validasi ahli media, validasi ahli perancangan media serta revisi media pembelajaran dari para ahli. (2) Hasil penilaian oleh ahli materi adalah 4,7 dengan kategori sangat baik. Hasil penilaian oleh ahli media adalah 4,8 dengan kategori sangat baik. Hasil penilaian oleh ahli perancangan media adalah 4,3 dengan kategori sangat baik. (3) kelayakan media pembelajaran berdasarkan ahli materi adalah 95,71% dengan kategori Sangat Layak. kelayakan media pembelajaran berdasarkan ahli media adalah 96% dengan kategori Sangat Layak. kelayakan media pembelajaran berdasarkan ahli perancanagan media adalah 86% dengan kategori Sangat Layak. Dengan demikian, media pembelajaran teknik pemesinan bubut sangat layak digunakan di kelas XI Teknik Pemesinan SMKN 3 Gorontalo kelas XI Teknik Pemesinan. Kata kunci: Media Pembelajaran Teknik Pemesinan Bubut
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011