Penulis / NIM
RAHMAD SYARIFUDIN / 562415017
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN TEKNIK MESIN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. BUYUNG RAHMAD MACHMOED, ST.,M.Eng / 0019107609
Pembimbing 2 / NIDN
SUNARDI, S.Pd, M.Pd / 0009069003
Abstrak
Minat menjadi guru dan persepsi profesi guru menjadi factor penting untuk menunjang kesiapan mahasiswa menjadi guru produktif di program studi kependidikan yang ada di Fakultas Tenik Universitas Negeri Gorontalo. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Menganalisis pengaruh minat terhadap kesiapan menjadi guru produktif mahasiswa Program Studi Kependidikan di Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo (2) Menganalisis pengaruh persepsi profesi guru terhadap kesiapan menjadi guru produktif mahasiswa Program Studi Kependidikan di Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo (3) Menganalisis pengaruh minat dan persepsi profesi guru secara simultan terhadap kesiapan menjadi guru produktif mahasiswa Program Studi Kependidikan di Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo. Jenis penelitian ini asosiatif untuk mencari pengaruh minat dan persepsi profesi guru terhadap kesiapan mahasiswa menjadi guru produktif. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa program studi kependidikan di Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo Angkatan 2017 - 2018, sejumlah 216 orang, jumlah sampel yang ideal menggunakan rumus Slovin adalah 140 orang. Menggunakan Teknik pengumpulan data melalui penyebaran angket, dan Teknik analisis data melalui regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif minat terhadap kesiapan menjadi guru produktif mahasiswa Program Studi Kependidikan, sebesar 8,9% terhadap kesiapan menjadi guru produktif. Terdapat pengaruh positif persepsi profesi guru terhadap kesiapan menjadi guru produktif mahasiswa Program Studi Kependidikan, sebesar 21,7% terhadap kesiapan menjadi guru produktif. Terdapat pengaruh positif minat dan persepsi profesi guru terhadap kesiapan menjadi guru produktif mahasiswa Program Studi Kependidikan, sebesar 17,9% terhadap kesiapan menjadi guru produktif.
Kata Kunci: Kesiapan Menjadi Guru, Minat, Persepsi Profesi Guru
Download berkas