SKRIPSI

Penulis / NIM
FERDIANSYAH S. YUSUF / 612310002
Program Studi
D3 - TEKNOLOGI HASIL PERKEBUNAN
Pembimbing 1 / NIDN
YOYANDA BAIT, STP, M.Si / 0029117903
Pembimbing 2 / NIDN
SURYANI UNE, S.TP, M.Sc / 0023098302
Abstrak

                                         Abstarak

FERDIANSYAH S. YUSUF 612310002 PENAMBAHAN SEASONING RASA BALADO PADA PEMBUATAN KERUPUK JAGUNG di LKP Suka Maju di Desa Toto Utara kabupaten Bone Bolango di bawah Bimbingan Yoyanda Bait, STP, M.Si dan Suryani Une STP, M.Sc

Kajian ini bertujuan untuk mengetahui proses penambahan seasoning rasa balado pada pembuatan kerupuk jagung, dan tingkat penerimaan konsumen. Kegiatan ini dilakukan di Lembaga Keterampilan dan Pelatihan (LKP) Suka Maju. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode experimen di LKP Suka Maju. Pengolahan Kerupuk jagung ini dengan menggunakan bahan seperti sari jagung 1 liter, seasoning rasa balado 500 g, gula halus 500 g, tepung terigu 1 kg, mentega 125, bawang putih 6 g, garam 10 g dan minyak goreng 1 kg. metode pengumpulan data primer berupa data hasil dari praktek langsung pada pengolahan kerupuk jagung serta wawancara langsung dengan pembimbing dan karyawan yang ada di LKP Suka Maju. sedangkan data sekunder misalnya di perpustakaan, perusahaan-perusahaan dan buku-buku yang berhubungan dengan wirausaha ang terdapat ditempat usaha. cara pengolahan yang digunakan dalam pembuatan kerupuk jagung yaitu ada yang menggunakan alat, ada juga dengan manual. proses penambahan seasoning rasa balado memiliki warna merah dan rasa pedas dan lebih disukai oleh panelis dibandingkan dengan perlakuan penambahan gula halus dan original yang tanpa memiliki campura seasoning rasa balado atau gula halus. Hasil uji organoleptik terhadap rasa kerupuk jagung memiliki nilai rata-rata A=6,26 B=5,93 C=4,56. warna A=5,8 B=5,73 C=4,8. kerenyahan A=6,03 B=6,06 C=5,53 dengan kerupuk jagung A penambahan seasoning rasa balado, kerupuk jagung B penambahan gula halus, dan kerupuk jagung C original tanpa penambahan seasoning rasa balado dan gula halus.

Kata kunci : pengolahan kerupuk jagung, seasoning, organoleptik

Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011