Penulis / NIM
ISRAN JAFAR / 613408034
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. NELSON POMALINGO, M.Pd / 0024126206
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MOHAMAD IKBAL BAHUA, SP, M.Si / 0025047203
Abstrak
ABSTRAK
Isran Jafar. Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Terhadap Pertumbuhan Tanaman Sawi (Brassica chinensis L.). Di bawah bimbingan Nelson Pomalingo, dan Moh, Ikbal Bahua.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat pertumbuhan tanaman sawi yang menggunakan pupuk organik padat dan pupuk organik cair, Penelitian ini dilakukan di Desa Dumati Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo selama 4 bulan. Alat yang digunakan pada penelitian ini yakni mistar, parang, sekop, ember, sprayer, kamera, timbangan, dan alat tulis menulis. Bahan yang digunakan pada penelitian ini yakni benih sawi, pupuk kandang ayam, pupuk organik cair, Penelitian ini menggunakan metode eksperimen Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 4 perlakuan dan masing-masing diulang 3 kali. perlakuannya yakni P0 = kontrol (tanpa perlakuan) P1 = pemberian pupuk kandang ayam 4 kg/plot, P2 pemberian pupuk kandang ayam 5 kg/bedeng, P3 pemberian pupuk organik cair 4 ml/tanaman, P4 pemberian pupuk organik cair 5 ml/tanaman. Data hasil penelitian di analisis menggunakan analisis of varians (ANOVA) dan di lanjutkan dengan uji BNJ jika terdapat pengaruh perlakuan pupuk organik terhadap pertumbuhan tanaman sawi. Hasil penelitian menunjukkan Pemberian pupuk organik cair pada tanaman sawi menunjukan pengaruh yang nyata saat umur 14 HST, 21 HST dan 28 HST pada semua parameter pertumbuhan tanaman dengan hasil tertinggi terhadap tinggi tanaman mencapai 19,60 cm, 31,31 cm dan 37,03 cm; panjang daun mencapai 17,17 cm, 28,26 cm, dan 32,17 cm ; lebar daun mencapai 8,70 cm, 13,16 cm, dan 15,37 cm; jumlah daun mencapai 6,43 helai, 10,03 helai dan 11,33 helai. hal ini pupuk organik cair yang di berikan mempunyai kadar hara yang cukup untuk pertumbuhan tanaman hortikultura terutama pada tanaman sawi. Perlakuan pupuk organik cair yang terbaik pada pertumbuhan tanaman sawi adalah pada perlakuan P4 dengan dosis pupuk 5 ml/tanaman yang merupakan penggunaan pupuk organik cair dengan hasil yang terbaik dibandingkan dengan pemberian dosis pupuk organik lainnya.
Kata kunci : Pupuk organik cair, pupuk organik padat, sawi.
Download berkas