SKRIPSI

Penulis / NIM
REFLIN IGIRISA / 613410011
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MOHAMAD IKBAL BAHUA, SP, M.Si / 0025047203
Pembimbing 2 / NIDN
FITRIAH SURYANI JAMIN / 0028047805
Abstrak
ABSTRAK Reflin Igirisa. Nim. 613 410 011. Pertumbuhan dan Hasil Jagung Manis (Zea mays saccharata sturt L.) pada Variasi Jarak Tanam dan Dosis Pupuk Organik Cair yang Berbeda. Dibawah bimbingan Moh. Ikbal Bahua sebagai Pembimbing I dan Fitriah S. Jamin sebagai Pembimbing II. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana respon pertumbuhan dan hasil jagung manis melalui variasi jarak tanam dan pupuk organik cair serta interaksi antar jarak tanam dan pupuk organic cair. Penelitian ini di laksanakan di Desa Hulawa, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo pada Bulan April Sampai dengan Bulan Juni 2015 . Metode Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan pola faktorial. Faktor pertama adalah jarak tanam yaitu Jarak tanam 60 x 40 cm dan 70 x 40 cm dan factor kedua adalah pupuk organik cair yang terdiri dari dosis 5 liter/ha, 7 liter/ha dan 9 liter/ha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jarak tanam dan pupuk organic cair berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun umur 2 MST dan jumlah biji, sedangkan interaksi jarak tanam dan pupuk organic cair berpengaruh terhadap jumlah daun umur 4 MST dan 6 MST, panjang tongkol dan produksi buah perpetak. Kata Kunci :JagungManis, JarakTanam, Pupuk Organik Cair.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011