SKRIPSI

Penulis / NIM
MARYAM DAUD / 613411037
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MOHAMAD IKBAL BAHUA, SP, M.Si / 0025047203
Pembimbing 2 / NIDN
Ir. Hj. FAHRIA DATAU, M.Si / 0009026406
Abstrak
ABSTRAK Maryam Daud. Nim 613411037. Intensitas Serangan Hama Ulat Grayak (Spodoptera litura) dan Pemberian Pupuk Organik Cair Terhadap Pertumbuhan Dua Varietas Tanaman Kedelai (Glicynie max L. Meeril). Dibawah Bimbingan Mohamad Ikbal Bahua sebagai Pembimbing I dan Fahria Datau sebagai Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui intensitas serangan hama ulat grayak (Spodoptera litura) dan pemberian pupuk organik cair pada dua varietas tanaman kedelai (Glicynie max L. Meeril). Serta interaksi pupuk dan dua varietas tanaman kedelai terhadap tingkat serangan hama ulat grayak (Spodoptera litura). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan Mei 2015 di Desa Hulawa, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini menggunakan rancangan acak faktorial dalam RAK dengan faktor pertama dosis pupuk terdiri atas 4 taraf yaitu M0= tanpa pupuk, M1= 15 liter/ha, M2= 20 liter/ha, M3= 25 liter/ha. Faktor kedua varietas terdiri dari 2 taraf yaitu V1= Kaba, V2= Wilis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa serangan hama ulat grayak terjadi pada kedua varietas dengan tingkat kerusakan yang berbeda. Intensitas serangan hama ulat grayak yang lebih tinggi tampak pada perlakuan kontrol (tanpa pupuk) pada varietas kaba berkisar antara 2,50%-18,26%. Sedangkan pada pemupukan dengan dosis 25 l/ha pada varietas wilis lebih rendah tingkat serangan hama ulat grayak berkisar antara 0,42%-11,47%. Terdapat interaksi antara pupuk organik cair 25 l/ha dengan tingkat ketahanan varietas wilis terhadap intensitas serangan hama ulat grayak pada tanaman kedelai. Kata Kunci : Hama Ulat Grayak, Kedelai, Pupuk Organik Cair, Varietas.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011