Penulis / NIM
ABDUL RANDI BAMU / 613411055
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir. HAYATININGSIH GUBALI, M.Si / 0023126308
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. Ir ZULZAIN ILAHUDE, MP / 0009076310
Abstrak
ABSTRAK
Abdul Randi Bamu. 613 411 055: Budidaya Tanaman Tomat (Lycopersicum esculentum Mill.) Melalui Sistem Hidroponik Pada Berbagai Media Dengan Menggunakan Pupuk Organik Cair . Bimbingan Hayatiningsih Gubali Sebagai Pembimbing I dan Zulzain Ilahude sebagai Pembimbing II.
Lahan diperkotaan yang semakin sempit menyebabkan keterbatasan untuk memenuhi kebutuhan tomat dengan kuantitas dan kualitas tinggi, Solusi yang ditawarkan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan teknik budidaya tomat secara hidroponik. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh media dan dosis pupuk serta interaksinya terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman tomat dengan teknik budidaya hidroponik. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan bulan April 2017 di Desa Kenari, Kecamatan Lemito Kabupaten Pohuwato. Menggunakan rancangan acak kelompok faktorial (RAK Faktorial) dengan 16 perlakuan dan 3 ulangan. Faktor pertama media tanam yang terdiri dari 4 taraf yaitu sekam, arang sekam, sekam + pasir dan pasir . Faktor kedua dosis POC yang terdiri dari 4 taraf yaitu tanpa Pupuk Organik Cair 0, 3, 5 dan 7 ml/tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media tanam arang sekam dan POC 7 ml/tanaman memberikan pengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman tomat yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah bunga, jumlah buah dan berat buah pada teknik budidaya hidroponik.
Kata Kunci :Media tanam, Pupuk Organik Cair dan Tomat.
Download berkas