SKRIPSI

Penulis / NIM
MISBAH / 613411143
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. NIKMAH MUSA, M.Si / 0017046113
Pembimbing 2 / NIDN
YUNNITA RAHIM, S.P, M.Si / 0025067906
Abstrak
Misbah. 6134 11 143. Pengaruh Konsentrasi Dan Lama Perendaman Ekstrak Bawang Merah (Allium Ascolonicum L) Terhadap Viabilitas Benih Cabe Rawit (Capsicum Frutescens L). Bimbingan Nikma Musa sebagai pembimbing 1 dan Yunnita Rahim sebagai pembimbing II. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh konsentrasi bawang merah terhadap viabilitas benih cabe rawit, mengetahui pengaruh lama perendaman bawang merah terhadap viabilitas benih cabe rawit serta mengetahui pengaruh interaksi dan lama perendaman bawang merah terhadap viabilitas benih cabe rawit. Penelitian dilaksanakan di Green house Fakultas Pertanian Universitas Negeri Gorontalo pada bulan mei 2018. Menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial, Faktor pertama konsentrasi ekstrak bawang merah terdiri dari konsentrasi 0% (tanpa menggunakan ekstrak bawang merah), konsentrasi 20%, konsentrasi 30% dan konsentrasi 40%. Faktor kedua lama perendaman benih terdiri dari 0 jam (tanpa perendaman), lama perendaman 6 jam, lama perendaman 9 jam dan lama perendaman 12 jam. Hasil penelitian menunjukan bahwa konsentrasi ekstrak bawang merah 30 % dengan lama perendaman 9 jam memberikan pengaruh nyata pada panjang akar benih tanaman cabe rawit dan memberikan nilai terbaik terhadap daya kecambah, kecepatan tumbuh, indeks vigor serta panjang hipokotil. Kata Kunci : Ekstrak bawang merah, perendaman, cabe rawit.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011