Penulis / NIM
ROMY KURNIAWAN A.TAHA / 613412021
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. NIKMAH MUSA, M.Si / 0017046113
Pembimbing 2 / NIDN
YUNNITA RAHIM, S.P, M.Si / 0025067906
Abstrak
ABSTRAK
Romy Kurniawan A. Taha. 613 412 021: Pengaruh Respon Produksi Tanaman Mentimun (Cucumis sativus L.) Akibat Pemberian Limbah Cair Tahu Dengan Limbah Teh. Dibimbing oleh Nikmah Musa sebagai Pembimbing I dan Yunnita Rahim sebagai Pembimbing II.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh respon produksi tanaman mentimun (Cucumis sativus L.) akibat pemberian limbah cair tahu dengan limbah teh. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Juni sampai Agustus 2016 di Desa Bulotalangi Timur, Kecamatan Tapa, Kabupaten Bonebolango, Provinsi Gorontalo. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok faktorial dengan 2 faktor, faktor pertama yaitu: limbah cair tahu tediri dari 3 taraf yaitu tanpa limbah cair tahu, dosis 7,5 ml/tan/100 ml air dan 15 ml/tan/100 ml air. Faktor kedua yaitu limbah teh terdiri dari 3 taraf yaitu tanpa limbah teh, dosis 7,5 gr/tan dan 15 gr/tan. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan ANOVA dan uji lanjut BNT taraf 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan limbah cair tahu berpengaruh terhadap produksi tanaman mentimun meliputi presentase awal pembungaan 11.78 %, jumlah buah 10.69 dan berat buah 4.5 Kg dengan dosis terbaik yaitu 15 ml/tanaman. Perlakuan limbah teh berpengaruh terhadap produksi tanaman mentimun meliputi presentase awal pembungaan 11.56 %, jumlah buah 10.31 dan berat buah 4.3 Kg. Terjadi interaksi antara pemberian limbah cair tahu dan limbah teh dengan kombinasi perlakuan limbah cair tahu dosis 15 ml/tan/100 ml air dengan limbah teh dosis 15 gr/tan merupakan perlakuan terbaik dalam mempengaruhi panjang buah mentimun dengan nilai 25,42 cm.
Kata Kunci: limbah cair tahu, limbah teh, mentimun.
Download berkas