SKRIPSI

Penulis / NIM
INTAN MANTULANGI / 613413059
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir. HAYATININGSIH GUBALI, M.Si / 0023126308
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MOHAMAD IKBAL BAHUA, SP, M.Si / 0025047203
Abstrak
ABSTRAK Intan Mantulangi. NIM. 613413059:Induksi Partenokarpi pada Lima VarietasTomat(Lycopersicum esculentum Mill) dengan GA3. Bimbingan Hayatiningsih Gubali sebagai Pembimbing I dan Mohamad Ikbal Bahua sebagai Pembimbing II. Permasalahan yang sering dihadapi pabrik pengolahan tomat adalah buah tomat umumnya banyak mengandung biji. Biji tomat dapat menyumbat mesin dan menghambat proses pengolahan, kegiatan pembuangan biji sebelum pengolahan akan memerlukan waktu dan tenaga ekstra sehingga tidak efisien. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh GA3 terhadap induksi partenokarpi pada lima varietas tomat serta interaksinya terhadap pembentukan buah partenokarpi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan bulan November 2017 di Desa Wonggahu Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) faktorial yang terdiri dari dua faktor dengan 7 kali ulangan. Faktor pertama yaitu varietas terdiri dari 5 taraf yaitu Servo F1, Betavila F1, Permata F1, Tymoti F1 dan Lentana F1. Faktor kedua dosis GA3 terdiri dari 4 taraf yaitu 0, 50, 100dan 150 ppm. Hasil penelitian menunjukkan terdapat interaksi semua varietas tomat dan GA3 150 ppm mempengaruhi jumlah biji pada tanaman tomat. Varietas Lentana, Thymoti dan GA3 150 ppm mempengaruhi panjang buah, berat buah dan jumlah buah pada tanaman tomat. Kata Kunci : Varietas, GA3 dan tomat.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011