SKRIPSI

Penulis / NIM
RIZKI ADAM / 613414014
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir ZULZAIN ILAHUDE, MP / 0009076310
Pembimbing 2 / NIDN
FITRIAH SURYANI JAMIN / 0028047805
Abstrak
ABSTRAK Rizki Adam. 613 414 014: Pengaruh pemberian mulsa organik dan pupuk NPK phonska terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis (Zea mays saccharata Sturt.). Di bawah bimbingan Zulzain Ilahude selaku pembimbing I dan Fitriah S. Jamin selaku pembimbing II. Jagung merupakan tanaman pangan yang penting dan banyak digemari selain tanaman padi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian mulsa organik dan pupuk NPK phonska serta perlakuan terbaik mulsa organik dan pupuk NPK phonska terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Sukma, Kecamatan Botupingge, Kabupaten Bone Bolango pada Bulan Februari sampai Bulan Juni 2018. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) faktorial terdiri dari dua faktor yaitu: mulsa organik (eceng gondok dan serbuk kayu) dengan tiga taraf, tanpa mulsa, mulsa eceng gondok 10 ton/ha, mulsa serbuk kayu 10 ton/ha sebagai faktor pertama dan pupuk NPK phonska dengan tiga taraf, tanpa pupuk, pupuk NPK phonska dengan dosis 100 kg/ha, pupuk NPK phonska dengan dosis 200 kg/ha. Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, panjang tongkol, berat tongkol berkelobot, dan berat tongkol tanpa kelobot. Analisis data menggunakan sidik ragam (ANOVA) dengan uji BNJ 5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa Perlakuan mulsa organik (eceng gondok dan serbuk kayu) berpengaruh nayata terhadap pertumbuhan tinggi tanaman jagung manis pada 2, 4 dan 6 MST, panjang tongkol, berat tongkol berkelobot dan berat tongkol tanpa kelobot akan tetapi tidak berpengaruh pada jumlah daun. Perlakuan pupuk NPK phonska memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman jagung manis pada 4 dan 6 MST, jumlah daun 4 dan 6 MST, panjang tongkol, berat tongkol berkelobot dan berat tongkol tanpa kelobot. Pertumbuhan dan hasil jagung manis cenderung lebih baik pada perlakuan mulsa organik eceng gondok 7 kg/petak (10 ton/ha) sedangkan pupuk NPK phonska perlakuan 200 Kg/ha merupakan perlakuan terbaik dibandingkan pupuk NPK phonska 70 gram/petak, 100 kg/ha. Kata kunci: Mulsa organik, Phonska, Jagung manis.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011