SKRIPSI

Penulis / NIM
NURTIN S. TADU / 613414025
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir. HAYATININGSIH GUBALI, M.Si / 0023126308
Pembimbing 2 / NIDN
Dr SUTRISNO HADI PURNOMO, SP., MP / 0010127303
Abstrak
ABSTRAK Nurtin S. Tadu. 613414025. Pengaruh Pemangkasan Tunas Apikal dan Pemberian Beberapa Jenis Mikroorganisme Lokal Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Kedelai (Glycine Max L. Merrill). Dibimbing oleh Hayatiningsih Gubali selaku Pembimbing 1 dan Sutrisno Hadi Purnomo selaku pembimbing 2. Produksi yang rendah disertai dengan harga pupuk yang meningkat menimbulkan masalah bagi petani, solusi yang diterapkan adalah pemberian beberapa jenis mikroorganisme lokal dan pemangkasan tunas apikal. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pemangkasan tunas apikal dan pemberian beberapa jenis mikroorganisme lokal (MOL) terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kedelai (Glycine max (L.) Merrill). Penelitian ini dilaksanakan di Desa Tamaila Utara, Kecamatan Tolangohula, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo pada Bulan Desember 2018 sampai Bulan Februari 2019. Penelitian ini mengunakan metode rancangan acak kelompok faktorial (RAKF) dengan 2 faktor yaitu : Faktor pertama pemangkasan tunas apikal : kontrol dan pemangkasan tunas apikal. Faktor kedua MOL : kontrol, bonggol pisang, daun gamal dan nasi basi. Analisis data mengunakan analisis sidik ragam dengan uji BNT 5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemangkasan tunas apikal berpengaruh terhadap hasil tanaman kedelai yang ditunjukan oleh jumlah polong dan produksi perpetak. MOL berpengaruh terhadap hasil tanaman kedelai dibandingkan dengan kontrol yang ditunjukan oleh produksi perpetak, tidak ada perbedaan antara MOL bonggol pisang, daun gamal, dan nasi basi dan tidak berpengaruh kedua perlakuan terhadap tinggi tanaman, saat umur berbunga, dan berat 100 biji. kata kunci : kedelai, pemangkasan, MOL.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011