SKRIPSI

Penulis / NIM
ANDI HULOPI / 613415039
Program Studi
S1 - AGROTEKNOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MOHAMAD LIHAWA, S.P., M.P / 0025057007
Pembimbing 2 / NIDN
ANGRY PRATAMA SOLIHIN, SP, M.Sc / 0914028703
Abstrak
ABSTRAK ANDI HULOPI, 613415039. Pemanfaatan Tanaman Refugia Pada Tanaman Padi Untuk Pengendalian Hama Wereng Batang Coklat (Nilaparvata lugens Stal) Di bimbing oleh Mohamad Lihawa Selaku Pembimbing 1 dan Angry P. Solihin Selaku Pembimbing 2. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penanaman tanaman refugia terhadap hama wereng batang coklat dan predatornya. Penelitian dilaksanakan pada bulan April sampai denganAgustus 2019 di kelurahan Hunggaluwa, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo. Penelitian mengunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 4 Perlakuan yaitu B0 (kontrol), B1 (Tagetes erecta), B2=Cosmos sulphureus, B3=Callistephus chinensis. Data penelitian dianalisis menggunakan analisis sidik ragam (ANOVA) dan dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukan populasi wereng batang coklat pada perlakuan bunga kenikir cenderung lebih rendah dibandingkan dengan perlakuan lain. Lebih lanjut, populasi predator wereng batang coklat pada perlakuan bunga kenikir cenderung lebih tinggi dibandingkan perlakuan lain. Namun demikian, indeks keanekaragaman predator di seluruh perlakuan termasuk kategori rendah. Kata Kunci : Nilaparvata lugens, Tanaman refugia, Tagetes erecta, Cosmos sulphureus, Callistephus chinensis, Predator.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011