SKRIPSI

Penulis / NIM
ERVANDI BURUJI / 614408016
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir. ASDA RAUF, M.Si / 0006076203
Pembimbing 2 / NIDN
AMELIA MURTISARI, SP, M.Sc / 0028978601
Abstrak
ABSTRAK Ervandi Buruji 614 408 016, “Strategi Pemasaran Keripik Pisang Keju Di UKM Qalifa Kota Gorontalo”. Dibawah bimbingan Asda Rauf dan Amelia Murtisari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ancaman dan kelemahan pada pemasaran keripik pisang keju di UKM Qalifa, dan untuk mengetahui strategi pemasaran keripik pisang keju di UKM Qalifa. Penelitian ini dilaksanakan di UKM Qalifa selama 3 (tiga) bulan, April sampai Juni Tahun 2013. Jenis penelitian ini adalah menggunakan metode survei, dengan data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukan, faktor eksternal dan internal pada pemasaran produk keripik pisang keju meliputi (1) aspek produk, segi kemasannya masih dalam bentuk sederhana, (2) aspek harga, masih terbilang mahal jika di bandingkan dengan harga keripik yang sama dari UKM lain, (3) aspek tempat, masih menyatu dengan rumah, belum adanya papan pengenal tempat usaha dan lokasi rumah berada di posisi agak rendah, sehingga jika musim hujan rawan banjir. (4) aspek promosi, tidak memperkenalkan produk dengan cara membuat brosur/liflet. Strategi pemasaran UKM Qalifa dapat dipandang dari aspek harga berusaha untuk dapat dijangkau dengan jaminan kualitas produk dapat di pertahankan atau ditingkatkan, memperbaiki kemasan sesuai standar kesehatan, aspek tempat diusahakan secara perlahan-lahan memiliki tempat khusus serta meningkatkan upaya promosi melalui pembuatan liflet/brosur. Kata Kunci : Strategi, Pemasaran, SWOT
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011