Penulis / NIM
SRI MULYAWIN MOINTI / 614408085
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. MAHLUDIN H. BARUWADI, MP / 0011076507
Pembimbing 2 / NIDN
RIA INDRIANI, SP, M.Si / 0026057506
Abstrak
ABSTRAK
Sri Mulyawin Mointi (614408085) : Prospek Pengembangan Industri Rumah Tangga Berbahan Baku Jagung di Kota Gorontalo. Dibawah Bimbingan Oleh Mahludin Baruwadi dan Ria Indriani.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui keuntungan dari industri rumah tangga berbahan baku jagung dan menganalisis prospek industri rumah tangga berbahan baku jagung di Kota Gorontalo dilihat dari kekuatan, kelemahan peluang dan ancaman.
Penelitian ini dilaksanakan di Kota Gorontalo pada Bulan Mei sampai Bulan Juli 2012. Metode yang digunakan adalah metode survei yaitu merupakan pengumpulan dari data empiris berdasarkan wawancara dan observasi. Penentuan responden dilakukan dengan sampling jenuh atau keseluruhan industri rumah tangga yang mengelola bahan baku jagung menjadi berbagai macam produk dari jumlah populasi sebanyak 3 industri. Analisis yang digunakan yaitu analisis keuntungan, analisis kelayakan finansial dan analisis prospek.
Hasil penelitian menunjukkan 1) Produk Industri rumah tangga berbahan baku jagung di Kota Gorontalo yang terdiri dari Stick Jagung, Kue Kerawang, Kue Selay Jagung, Puding Jagung, dan Pia Jagung menguntungkan dan layak untuk dikembangkan. 2) Industri rumah tangga berbahan baku jagung memiliki prospek yang baik untuk di kembangkan.
Kata Kunci : Prospek, Industri Rumah Tangga, Jagung
Download berkas