SKRIPSI

Penulis / NIM
SUYATNO A. ABDULLAH / 614409033
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
SUPRIYO IMRAN, SP, M.Si / 0030097508
Pembimbing 2 / NIDN
YURIKO BOEKOESOE, SP, M.Si / 0026037104
Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi aktual rumah tangga nelayan, mengetahui besarnya pendapatan dan pengeluaran rumah tangga nelayan, serta untuk mengetahui tingbkat kesejahteraan Rumah tangga nelayan di Desa Ponelo Kecamatan Ponelo Kepulauan, kabupaten Gorontalo Utara. Penelitian ini  dilaksankan pada bulan Oktober-November Tahun 2013.    Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan analisis data deskriptif kualitatif dan kuantitif yang disajikan dalam bentuk tabel baik angka mutlak maupun persentase  dan juga disajikan melalui konsep atau kata-kata dengan memahami alur peristiwa secara kronologis tentang identitas petani dan keadaan umum wilayah penelitian, analisis pendapatan dan pengeluaran rumah tangga nelayan menurut Sajogyo dan analisis tingkat kesejahteraan menurut Sajogyo dan BKkbn.Hasil penelitian diperoleh bahwa Kondisi actual keluarga nelayan di Desa Ponelo Kecamatan Ponelo Kepulauan umumnya bermata pencaharian sebagai nelayan, pendapatan rata-rata keluarga nelayan sebesar Rp. 9.692.702, pengeluaran rata-rata sebesar Rp. 9.268.891 dan tingkat kesejahteraan keluarga nelayan menurut indikator BKkbn dan Sajogyo (1997) termasuk pada indicator keluarga Sejahtera I atau Miskin.Kata Kunci: Kesejahteraan, pendapatan, pengeluaran, BKkbn, keluarga nelayan.

Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011