SKRIPSI

Penulis / NIM
AGUS M. WALANGADI / 614410053
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir. ASDA RAUF, M.Si / 0006076203
Pembimbing 2 / NIDN
YANTI SALEH, SP, M.Pd / 0024047102
Abstrak
Agus M. Walangadi. 614 410 053. 2016. Implementasi Penerapan Program GP-PTT Berbasis Jagung di Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo, dibawah bimbingan Asda Rauf dan Yanti Saleh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi penerapan program GP-PTT berbasis jagung dan mengetahui apakah berdampak pada peningkatan pendapatan petani jagung di Kecamatan Telaga Biru kabupaten Gorontalo. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September-Oktober 2015. Metode penelitian adalah survei dan analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian diperoleh bahwa: 1). Implementasi penerapan program GP-PTT berbasis jagung di Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo belum sepenuhnya terimplementasikan. Dari 4 kegiatan yang diterapkan baru 75% yang sudah dapat diimplementasikan meliputi perluasan areal tanam, peningkatan produktivitas (benih,pupuk), penguatan manajemen kawasan serta sarana prasarana, sedangkan yang belum dapat diimplementasikan sebesar 25% meliputi peningkatan produktivitas (penangkar benih, PHT, dan pasca panen). 2). Penerapan program GP-PTT berbasis jagung di Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo pada peningkatan pendapatan petani jagung belum berdampak sepenuhnya. Hal ini diakibatkan, karena terjadinya musim kemarau yang berkepanjangan maka total produksi yang diterima oleh petani jagung mengalami penurunan sehingga berpengaruh pada total penerimaan dan pendapatan petani jagung di Kecamatan Telaga Biru. Kata Kunci : Implementasi, GP-PTT, Pendapatan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011