SKRIPSI

Penulis / NIM
TRI MUTIA KAU / 614410075
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
YANTI SALEH, SP, M.Pd / 0024047102
Pembimbing 2 / NIDN
AMELIA MURTISARI, SP, M.Sc / 0028978601
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) pola distribusi tanaman pangan komoditi padi dan jagung (2) daerah sentra produksi pemasok bahan pangan terbesar dan (3) stabilitas harga pangan komoditi beras dan jagung di Kecamatan Bongomeme Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Bongomeme Kabupaten Gorontalo mulai dari bulan Desember 2016 sampai pada bulan Januari 2017, dengan menggunakan metode survey untuk mengumpulkan data sekunder diperoleh dari BP3K Kecamatan Bongomeme dan data primer melalui pengamatan langsung dilapangan dengan tekhnik observasi dan wawancara langsung dengan responden. Pemilihan sampel dilakukan dengan cara sengaja (Purposive Sampling), dimana peneliti menentukan sendiri sampel yang diambil karena ada pertimbangan tertentu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) pola distribusi tanaman pangan komoditi padi dan jagung adalah pola distribusi tidak langsung, dimana untuk komoditi padi, hasil panen dari petani di jual ke pedagang pengumpul dalam bentuk gabah, lalu pedagang pengumpul menjual ke pedagang pengecer dalam bentuk beras, kemudian pedagang pengecer menjualnya ke konsumen, namun ada pula konsumen yang langsung membeli ke pedagang pengumpul. Untuk komoditi jagung pola distribusi tidak langsung ada dua yakni petani langsung menjual hasil panen ke pedagang besar dan petani menjual hasil panen ke tengkulak, selanjutnya tengkulak menjual ke pedagang pengumpul dan di jual lagi ke pedagang besar, setelah itu di ekspor keluar daerah atapun luar negeri; (2) daerah sentra produksi pemasok bahan pangan terbesar terdapat di 3 Desa yaitu Desa Dulamayo untuk komoditi padi, Desa Batulayar dan Desa Otopade untuk komoditi jagung; (3) stabilitas harga komoditi beras dan jagung sangat berfluktuatif karena terdapat perbedaan harga pada waktu yang tidak ditentukan. Kata Kunci :Pola Distribusi, Stabilitas Harga, Tanaman Pangan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011