Penulis / NIM
FRANGKI HUSIN / 614414051
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Ir. ASDA RAUF, M.Si / 0006076203
Pembimbing 2 / NIDN
WAWAN K TOLINGGI, SP, M.Si / 0029057801
Abstrak
PRODUKTIVITAS DAN PENDAPATAN PADA USAHA INTEGRASI TEBU-SAPI DI KABUPATEN GORONTALO*)
FrangkiHusin**);AsdaRaufandWawanK.Tolinggi**)
JurusanAgribisnis, FakultasPertanian, Universitas Negeri Gorontalo
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui produktivitas lahan pada usaha integrasi tebu-sapi dan pendapatan usaha integrasi tebu-sapi di Kabupaten Gorontalo. Jenis data penelitian adalah data primer dan data sekunder. Data sekunder diperoleh dari hasil penelitian terdahulu, dan berbagai literatur baik dari media massa maupun media elektronik (internet) yang relevan dengan masalah yang diangkat serta dapat dipertanggung jawabkan. Waktu penelitian dilakukan mulai dari bulan Januari 2018 hingga Februari 2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan kuantitatif. Metode kuantitatif adalah analisis produktivitas dan pendapatan usaha integrasi serta untuk deskriptif adalah metode purposive. Hasil yang diperoleh adalah Produktivitas pada usaha integrasi tebu-sapi di Kabupaten Gorontalo mengalami fluktuasi atau kenaikan dan penurunan selama 5 tahun terakhir tepatnya dari tahun 2013 sampai pada tahun 2015 dengan total produktivitas tebu terbesar pada tahun 2013 sebesar 112,04 ton dan terkecil sebesar pada tahun 2014 106,07 ton. Dan produktivitas ternak terbesar pada tahun 2016 sebesar 6,99 dan terkecil pada tahun 2013 sebesar 0,17. Pendapatan petani pada usaha integrasi tebu-sapi di Kabupaten Gorontalo rata-rata per petani sebesar Rp. 22.729.916,08 dan atau pendapatan usaha integrasi tebu-sapi rata-rata per hektar sebesar Rp. 32.090.839,05.
Kata Kunci : Produktivitas, pendapatan usaha integrasi, tebu-sapi
Download berkas