Penulis / NIM
RITA ANGGELIA / 614416015
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. MAHLUDIN H. BARUWADI, MP / 0011076507
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUPRIYO IMRAN, SP, M.Si / 0030097508
Abstrak
Penelitian ini bertujuan: 1) Menganalisis pendapatan rumah tangga petani kedelai di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. 2) Menganalisis besar pengeluaran rumah tangga petani kedelai di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. 3) Menganilis keadaan ketahanan pangan rumah tangga petani kedelai di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. Penelitian ini dilakukan di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai pada bulan April-Juni Tahun 2020. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Metode penelitian menggunakan metode acak sederhana, dengan jumlah unit sampel 75 menggunakan rumus slovin. Analisis data menggunakan analisis pendapatan rumah tangga, analisis pengeluaran rumah tangga dan analisis ketahan pangan rumah tangga. Hasil penelitian menunjukan peendapatan rumah tangga petani kedelai di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai adalah Rp 32,840,736 per tahun. Pendapatan ini bersumber dari usahatani kedelai Rp. 7,401,132 per tahun, pendaptan usahatani diluar kedelai Rp. 21,666,804 per tahun dan pendapatan luar pertanian Rp. 3,772,800. Pengeluaran rumah tangga petani kedelai di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai sebesar Rp. 23,967,624 per tahun yang terdiri dari pengeluaran pangan sebesar Rp. 11,201,880 per tahun dan pengeluaran non pangan sebesar Rp. 12,765,744 per tahun dengan tingkat ketahanan pangan rumah tangga petani kedelai di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai sudah memenuhi kriteria wilayah yang tahan pangan dengan besar pangsa pengeluaran 46.74%.
Download berkas