Penulis / NIM
EFENDI YANTO / 614416028
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. AMIR HALID, M.Si / 0009017205
Pembimbing 2 / NIDN
YANTI SALEH, SP, M.Pd / 0024047102
Abstrak
ABSTRAK
EFENDI YANTO, 2021. Analisis Pendapatan Usaha Produksi Industri Olahan Tahu Di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo (Studi Kasus Industri Rumah Tangga ��Ã..."Bapak Nono PurnomoÃ��ÂÂ). Skripsi. Jurusan Agribisnis. Fakultas Pertanian. Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah bimbingan Amir Halid, (Pembimbing 1) dan Yanti Saleh, (Pembimbing 2).
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi Produksi industri olahan tahu di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo, untuk menganalisis pendapatan industri olahan tahu bapak Nono Purnomo di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November sampai pada Bulan Desember 2020. Metode yang digunakan analisis deskriptif dan analisis pendapatan, Data yang di analisis adalah data sekunder dan data primer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Usaha Industri Olahan Tahu di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo merupakan industri yang bergerak dibidang pengolahan kedelai menjadi tahu. Dengan memanfaatkan sumber daya yang tersedia mulai dari bahan baku sampai tenaga kerja yang diperoleh, sehingga Pendapatan yang diperoleh Usaha Produksi Industri Olahan Tahu Bapak Nono Purnomo di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo adalah sebesar Rp. 66,628,000/Tahun.
Kata Kunci: Analisis, Pendapatan, Industri Tah
Download berkas