Penulis / NIM
REGI TUMEWU / 614416066
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. MAHLUDIN H. BARUWADI, MP / 0011076507
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. AMIR HALID, M.Si / 0009017205
Abstrak
ALOKASI WAKTU KERJA DAN WAKTU LUANG PETANI JAGUNG
DI KECAMATAN TILAMUTA KABUPATEN BOALEMO
Regi Tumewu *)1); Mahludin H. Baruwadi2) dan Amir Halid2)
1) Jurusan Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Negeri Gorontalo
Jl. Prof. Dr. Ing. B.J Habibie Kab. Bone Bolango, 96128
2) Fakultas pertanian, Universitas Negeri Gorontalo
Jl. Prof. Dr. Ing. B.J Habibie Kab. Bone Bolango, 96128
ABSTRAK
Regi Tumewu. Alokasi Waktu Kerja dan Waktu Luang Petani Jagung di Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo. Dibimbingan oleh Mahludin Baruwadi dan Amir Halid.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : 1) Alokasi waktu kerja pada usahatani jagung di Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo, 2) Pemanfaatan waktu luang petani jagung di Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo. Penelitian ini dilakukan di Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo dari bulan Desemer sampai dengan bula Februari 2021. Metode yang digunakan adlah survey dengan jumlah sampel sebanyak 44 petani yang diambil secara bertingkat (Multi Stage) yaitu mulai dari pengambilan sampel desa sampai dengan petani. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan analisis hari orang kerja setara pria (HKSP). Hasil penelitian menunjukkan 1) Rata-rata alokasi waktu kerja petani pada usahatani jagung di Desa Mohungo sebesar 219 HOK, Desa Lahumbo sebesar 190 HOK, dan Desa Piloliyanga sebesar 186 HOK sehingga diperoleh untuk Kecamatan Tilamuta sebesar 165 HOK, untuk alokasi waktu kerja luar usahatani di Desa Mohungo sebesar 44 HOK, Desa Lahumbo sebesar 41 HOK, dan Desa Piloliyanga sebesar 50 HOK sehingga diperoleh untuk Kecamatan Tilamuta adalah 45 HOK. 2) Besarnya waktu luang petani jagung dalam satu musim tanam 168 hari. Dari jumlah ini 30.86% dimanfaatkan untuk sektor pertanian sisanya 69.14% dimanfaatkan untuk sektor luar pertanian.
Kata Kunci : Jagung, Waktu, Alokasi
Download berkas