Penulis / NIM
SITI HAJAR MIRANTIA PONTOH / 614418086
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. IRWAN BEMPAH, S.P., M.P. / 0015017212
Pembimbing 2 / NIDN
YANTI SALEH, SP, M.Pd / 0024047102
Abstrak
ABSTRAK
Siti Hajar Mirantia Pontoh. Strategi pemasaran produk sambal sagela untuk meningkatkan volume penjualan pada IKM bilal mekar snack (IKM-BMS) di kelurahan bulotada'a kota gorontalo. Dibimbing oleh Bapak Irwan Bempah dan Ibu Yanti Saleh
Strategi pemasaran ini bertujuan untuk (1) Mengidentifikasi kelembagaan IKM Bilal mekar snack yang ada di Kota Gorontalo (2) Menganalisis alterntif strategi pemasaran yang dapat diterapkan di IKM Bilal mekar snack agar dapat meningkatkan volume penjualan sambal sagela. Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskrptif dengan teknik analisis data analisis data SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1). Faktor-faktor yang ada di IKM-BMS terdiri dari faktor internal yang berupa kekuatan (strenghs) dan kelemahan (weakness) berpengaruh terhadap kelangusungan IKM-BMS Dalam mengahadapi persaingan pasar yang sangat ketat dan faktor eksternal yang berupa peluang (opportunities) dan ancaman (treaths) berpengaruh terhadap kelangsungan IKM-BMS. 2). Berdasarkan Hasil analisis matriks IFE untuk kekuatan dan kelemahan diperoleh total skor yaitu di atas rata-rata 3,0 dengan total skor 5,827. Hal ini menidentifikasikan posisi IKM-BMS sangat kuat. Dengan kata lain IKM-BMS dapat memanfaatkan kekuatan yang ada pada IKM-BMS untuk meminimalisasi kelemahan yang yang ada di IKM-BMS. Sedangkan untuk hasil analissi faktor EFE untuk peluang dan ancaman diperoleh hasil score sebesar 5,806 hal ini menunjukan bahwa IKM-BMS berada diatas rata-rata 3,0. Score sebesar 5,806. Hal ini menunjukan bahwa IKM-BMS merespon kuat setiap kekuatan dan peluang yang ada.
Kata kunci : strategi pemasaran dan sambal sagela
Download berkas