SKRIPSI

Penulis / NIM
MUSDALIFAH / 614418130
Program Studi
S1 - AGRIBISNIS
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. MAHLUDIN H. BARUWADI, MP / 0011076507
Pembimbing 2 / NIDN
AGUSTINUS MOONTI, SE, M.M / 0021088503
Abstrak
ABSTRAK Musdalifah. Dampak Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) pada Peningkatan Pendapatan Rumah Tangga Petani Padi Sawah di Desa Bulota Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo. Dibimbing oleh Mahludin Baruwadi dan Agustinus Moonti. Program pekarangan pangan lestari dapat meningkatkan pendapatan rumah tangga petani padi sawah dengan memanfaatkan lahan pekarangan untuk menanam. Tujuan Penelitian ini adalah menganalisis pendapatan rumah tangga petani padi sawah di Desa Bulota, Kecamatan Telaga Jaya, Kabupaten Gorontalo, dan mengetahui dampak program pekarangan pangan lestari (P2L) pada peningkatan pendapatan rumah tangga petani padi sawah di Desa Bulota Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo, dengan menggunakan Metode Survei. Hasil penelitian menunjukkan: Pendapatan rumah tangga petani padi sawah di Desa Bulota Kecamatan Telaga jaya Kabupaten Gorontalo sebesar Rp. 63.306.656/musim. Program pekarangan pangan lestari berdampak pada peningkatan pendapatan rumah tangga petani padi sawah di Desa Bulota Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo, dampak yang diberikan sebesar 5%. Kata Kunci: Usahatani, Pendapatan Rumah Tangga, Dampak Program P2L
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011