SKRIPSI

Penulis / NIM
FRANSISCA HUSAIN / 621411063
Program Studi
S1 - PETERNAKAN
Pembimbing 1 / NIDN
SUPARMIN FATHAN, S.Pt, M.Si / 0003047106
Pembimbing 2 / NIDN
FAHRUL ILHAM, S.Pt, M.Si / 0007068003
Abstrak
ABSTRAK Husain F. 2018. Penggunaan Dosis Aquades Yang Berbeda dan Asam Sulfat Pekat (H2SO4) Terhadap Kemampuan Deteksi Kebuntingan Pada Sapi Bali di Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo. Jurusan Peternakan. Fakultas Pertanian. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Fathan S dan Pembimbing II Ilham F. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mempelajari dosis, waktu yang tepat dan metode yang tepat dalam mendiagnosa kebuntingan pada sapi dengan menggunakan campuran urin dan aquades yang direaksikan dengan asam sulfat (H2SO4). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari 2018 sampai dengan Maret 2018 yang bertempat di desa Bongo 3 Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo. Materi yang digunakan pada penelitian ini adalah sampel urin sapi yang berasal dari 15 ekor sapi yang telah di inseminasi buatan. Dalam penelitian ini urin yang ditampung dari setiap sapi percobaan digunakan sebanyak 3 ml. Untuk setiap perlakuan dosis Asam Sulfat (H2SO4) pekat dimasukkan kedalam tabung reaksi, kemudian ditambah 15 ml, 17 ml, 19 ml, 21 ml , dan 23 ml aquadest dan dicampur sampai homogen,setiap sampel urine dari sapi percobaan diuji dengan 5 kali perlakuan 0.1 ml,0.3 ml, 0.5 ml, 0.7 dan 0.9 ml dosis asam sulfat (H2SO4) pekat. Hal yang diamati pada penelitian ini adalah kejadian kebuntingan dengan indikasi adalah Adanya gelembung/gas fluorenscence dan perubahan warna larutan setelah penambahan Asam Sulfat (H2SO4) serta waktu yang diperlukan sampai munculnya gelembung gas fluorenscence.Data yang diperoleh dari analisis of varians (ANOVA), jika hasilnya berbeda nyata dilanjutkan ke uji beda nyata terkecil (BNT). Hasil penelitian menunjukan bahwa deteksi kebuntingan pada sapi bali yang di inseminasi buatan dengan menggunakan asam sulfat memiliki presentase deteksi kebuntingan 100% dan memberikan berpangaruh yang sangat nyata (P
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011