Penulis / NIM
ADE NONA A. RAHMAN / 621412018
Program Studi
S1 - PETERNAKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MUHAMMAD MUKHTAR, S.Pt, M.Agr, Sc / 0026087104
Pembimbing 2 / NIDN
FAHRUL ILHAM, S.Pt, M.Si / 0007068003
Abstrak
ABSTRAK
Ade Nona A. Rahman. 2018. Analisis Kecernaan Silase Pakan Komplit Kambing Berbasis Jerami Jagung, Daun Gamal dan Lamtoro. Di bimbing oleh Muhammad Mukhtar dan Fahrul Ilham.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis kecernaan silase pakan komplit berbasis jerami jagung, daun gamal dan lamtoro. Penelitian ini dilaksanakan di kandang percobaan di Desa Tolotio, Kabupaten Bone Bolango. Analisis laboratorium dilaksanakan di Laboratorium Kimia dan Nutrisi Makanan Ternak Fakultas Peternakan, Universitas Hasannudin, Makassar. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap terdiri dari 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan penelitian adalah R0 = 90% jerami jagung + 7% dedak +3% molases); R1 = 80 % jerami jagung + 10 % daun gamal + 7 % dedak + 3% molases; R2 = 80 % jerami jagung + 10 % daun lamtoro +7 % dedak + 3% molases); dan R3 = 70 % jerami jagung + 10 % daun gamal + 10% lamtoro. Parameter yang diukur adalah kecernaan bahan kering dan kecernaan bahan organik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan penelitian menggunakan 80 % jerami jagung + 10 % daun lamtoro +7 % dedak + 3% molases (R2) memperoleh nilai kecernaan bahan kering dan kecernaan bahan organik yang sangat baik. Secara keseluruhan hasil perlakuan lebih baik dibanding dengan kontrol, akan tetapi semua perlakuan menunjukkan bahwa perlakuan tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap kecernaan bahan kering dan kecernaan bahan organik.
Kata kunci : Daun gamal, jerami jagung, lamtoro, pakan komplit, silase
Download berkas