Penulis / NIM
RIFAL PAKAYA / 631410020
Program Studi
S1 - BUDIDAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
DR. Ir. HASIM, M.Si / 0031126909
Pembimbing 2 / NIDN
MULIS, S.Pi, M.Sc / 0002028101
Abstrak
ABSTRAK
RIFAL PAKAYA NIM. 631410020. Aplikasi Ekstrak Pelepah Pisang Ambon
(Musa paradisiaca) Dengan Dosis Berbeda Pengaruh Terhadap
Kelangsungan Hidup Benih Ikan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus) yang
Terinfeksi Bakteri Aeromonas hydrophila di bawah Bimbingan
Dr. Ir. Hasim, M.Si dan Mulis, S,Pi, M.Sc
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aplikasi ekstrak pelepah pisang ambon
(Musa paradisiaca) dengan dosis berbeda pengaruh terhadap kelangsungan hidup
benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepinus) yang terinfeksi bakteri
Aeromonas hydrophila. Penelitian ini di laksanakan di Balai Benih Ikan Kota
Gorontalo. Metode penelitian menggunakan secara eksperimen dengan
menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan 3 kali
ulangan. Metode pengujian di lakukan dengan cara perendaman ekstrak pelepah
pisang ambon pada benih ikan lele sangkuriang yang terinfeksi bakteri Aeromonas
hydrophila selama 1 minggu, perlakuan A (kontrol), perlakuan B (1 g ekstrak
dalam 100 ml aquades), perlakuan C (5 g ekstrak dalam 100 ml aquades),
perlakuan D (10 g ekstrak dalam 100ml aquades). Pengamatan melihat
kelangsungan hidup benih ikan lele sangkuriang setiap harinya selama seminggu
dan kualitas air.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai presentase kelangsungan dari benih
ikan lele sangkuriang. Perlakuan A 7 %, perlakuan B 80 %, perlakuan C 93 %,
perlakuan D 100 %. Hasil ANOVA memberikan indikasi bahwa berpengaruh
nyata terhadap bakteri Aeromonas hydrophila. Sehingga perlu di lakukan uji
lanjut dengan menggunakan BNT (Beda Nyata Terkecil). Selama proses
perendaman ekstrak pelepah pisang ambon menunjukkan hasil presentase terbaik
untuk kelangsungan hidup benih ikan lele sangkuriang yang terinfeksi bakteri
Aeromonas hydrophila. Parameter kualitas air selama penelitian masih dalam
kondisi normal untuk kehidupan benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepinus).
Kata Kunci : Pisang Ambon, Ekstrak, Lele Sangkuriang, Aeromonas
hydrophila, Kelangsungan Hidup.
Download berkas