Penulis / NIM
ZULKIFLI TONGKODU / 631410071
Program Studi
S1 - BUDIDAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ADE MUHARAM, S.Pi, M.Si / 0019036905
Pembimbing 2 / NIDN
Ir. H. RULLY TUIYO, M.Si / 0016096010
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pemberian probiotik dengan dosis yang berbeda terhadap tingkat pertumbuhan dan sintasan benih ikan nila (Oreochromis niloticus) metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. Hewan uji yang digunakan berupa benih ikan nila (Orechromis niloticus) sebanyak 140 ekor. Sebagai perlakuan pemberian probiotik dengan dosis Perlakuan A (0,1 gr/kg pakan), B (0,2 gr/kg pakan), C (0,3 gr/kg pakan) dan D (0 gr/kg pakan). Wadah penelitian yang digunakan berupa KJA dan masing-masing diisi 20 ekor benih ikan nila (Oreochromis niloticus), pemeliharaan berlangsung selama 28 hari. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL), menggunakan Analysis of Variance (ANOVA). Selanjutnya dilakukan uji lanjut menggunakan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT) dengan tingkat kepercayaan 0,01%. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa pada setiap perlakuan berpengaruh sangat nyata. Pertumbuhan panjang dan berat mutlak tertinggi ditunjukkan pada perlakuan B sebesar 9,05cm, dan 14,26gr disusul perlakuan C 8,86cm dan 13,75gr, A 8,18cm dan 13,24gr dan yang terendah pada perlakuan D 8,07cm dan 12,76gr. Sedangkan kelangsungan hidup benih ikan nila yang tertinggi pada perlakuan A 97% dan yang terendah pada perlakuan D dengan presentasi kelangsungan hidup 92%.
Kata Kunci: Ikan Nila, Keramba Jaring Apung, Pertumbuhan, Probiotik.
Download berkas