Penulis / NIM
ERIKSANTO PAKAYA / 631411019
Program Studi
S1 - BUDIDAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
MULIS, S.Pi, M.Sc / 0002028101
Pembimbing 2 / NIDN
ARAFIK LAMADI, SST., M.P / 0915118703
Abstrak
ABSTRAK
Eriksanto Pakaya. 2011. Efektifitas Pemberian Pakan Alami Moina sp. Dengan Tingkat Pemberian Pakan Yang Berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Ikan Platy (Xiphophorus maculatus).Skripsi. Jurusan Budidaya Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Bapak Mulis dan Pembimbing II Bapak Arafiq Lamadi.
Tujuan penelitian ini mengetahui pengaruh pemberian dosis pakan alamiMoina sp yang berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan platy (Xiphophorus maculatus).Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuan dalam penelitian menggunakan pakan alami Moina sp dengan dosis 7 %, 10 %, 13 % dan 16 %. Pertumbuhan mutlak ikan platy (Xiphophorus maculatus) efektik diberikan pakan alami Moina sp dengan dosis 16 % yang terdapat pada perlakuan D dengan hasil panjang mutlak 1,05 cm dan berat 0,226 gram. Diikuti oleh perlakuan C dosis 13 % yakni panjang 0,83 cm dan berat 0,215 gram, perlakuan B dosis 10 % panjang mutlak 0,76 cm dan berat 0,212 gram, terendah pada perlakuan A dosis 7 % dengan nilai panjang mutlak 0,72 cm dan berat 0,205 gram. Hasil analisis ANOVA menunjukkan dosis pakan alami yang berbeda berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan panjang mutlak dan tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan berat mutlak ikan platy (Xiphophorus maculatus). Data hasil uji lanjut beda nyata terkecil (BNT) pertumbuhan panjang mutlak menunjukkan perlakuan D berpengaruh nyata dengan perlakuan A, B dan C, sedangkan untuk perlakuan A, B dan C tidak berpengaruh nyata. Kelangsungan hidup ikan platy (Xiphophorus maculatus) selama penelitian mencapai 100 %.
Kata Kunci : Ikan Platy(Xiphophorus maculates),Kelangsungan Hidup,Moina sp, Pertumbuhan Mutlak,
Download berkas