SKRIPSI

Penulis / NIM
YULAN MUSA / 632408077
Program Studi
S1 - TEKNOLOGI HASIL PERIKANAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIENY SULISTIJOWATI S, S.Pi,M.Si / 0009107103
Pembimbing 2 / NIDN
LUKMAN MILE, S.Pi, M.Si / 0004128206
Abstrak
ABSTRAK Yulan Musa. 632 408 077. 2013. Pengaruh Pengemasan Terhadap Escherichia coli dan Kapang pada Tepung Cangkang Kijing Lokal (Pilsbryoconcha sp.) Selama Penyimpanan Suhu Kamar. Skripsi, Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Jurusan Teknologi Hasil Perikanan Fakultas Ilmu-Ilmu Pertanian Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Rieny Sulistijowati S, S.Pi, M.Si dan Pembimbing II Lukman Mile, S.Pi, M.Si. Tepung cangkang kijing lokal (Pilsbryoconcha sp.) merupakan suatu produk yang dibuat dalam bentuk serbuk yang halus dan kering. Tujuan pelaksanaan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan kemasan plastik dan blacu terhadap Escherichia coli dan kapang tepung cangkang kijing lokal (Pilsbryoconcha sp.) selama penyimpanan suhu kamar. Metode yang digunakan dalam penelitian utama adalah menggunakan metode eksperimen di laboratorium dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial 2 × 4 dengan 2 kali ulangan. Penelitian ini terdiri dari pengaruh pengemasan dan lama penyimpanan masing-masing terbagi atas dua faktor yaitu: (1) faktor K: jenis kemasan (Kemasa Blacu dan Kemasan Plastik), dan (2) faktor P: lama penyimpanan (0 minggu, 1 minggu, 3 minggu, dan 5 minggu). Parameter yang diamati meliputi Escherichia coli dan Kapang pada tepung cangkang kijing lokal Data dianalisis dengan Analisis of Varians (ANOVA) dan uji lanjut BNT. Hasil penelitian menunjukkan interaksi kemasan dan lama penyimpanan berpengaruh sangat nyata terhadap jumlah Escherichia coli tepung cangkang kijing lokal, jumlah Escherichia coli pada penyimpanan 5 minggu untuk kemasan blacu sebanyak 9,3 APM/g dan kemasan plastik sebanyak 7,3 APM/g. Penggunaan kemasan blacu dan kemasan plastik berpengaruh tidak nyata terhadap jumlah kapang, tetapi lama penyimpanan berpengaruh sangat nyata pada tepung cangkang kijing lokal, jumlah kapang pada kemasan blacu sampai minggu ke-5 sebanyak 11,46 x 102 koloni/g dan pada kemasan plastik sebanyak 11,57 x 102 koloni/g. Tepung cangkang kijing lokal yang dikemas dengan blacu dan plastik yang disimpan pada suhu kamar sampai 5 minggu masih memenuhi syarat keamanan pangan tepung khususnya jumlah Escherichia coli dan kapang. Kata Kunci: Escherichia coli, Kapang, Tepung Cangkang, Kijing Lokal
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011